Pilihan
Promosi Potensi Desa hingga Advokasi Hukum, APDESI Inhu Gandeng JMSI
Melawan Rasa Malas, Untuk Menggapai Kebahagiaan
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Jenguk Nenek Zaimah di RS Madani Berikan Bantuan dan Perhatian

PELITARIAU, Pekanbaru – Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, AKP I Made Juni Artawan bersama Wakasat Lantas dan para Kanit Satlantas menjenguk Nenek Zaimah, sosok yang viral di pemberitaan, di Rumah Sakit Madani pada pukul 11.00 WIB.
Kunjungan tersebut merupakan bentuk kepedulian kepolisian terhadap kondisi Nenek Zaimah yang saat ini tengah menjalani perawatan usai ditelantarin.
Kasat Lantas menyampaikan bahwa kedatangan mereka bukan hanya untuk menjenguk, tetapi juga untuk memastikan kondisi Nenek Zaimah serta memberikan dukungan moral dan bantuan.
"Kami ingin memastikan bahwa Nenek Zaimah mendapatkan perawatan yang layak dan kondisinya semakin membaik. Ini adalah bentuk kepedulian kami sebagai aparat kepolisian kepada masyarakat," ujar Kasat Lantas, Rabu (12/2/2025).
Dalam kunjungan tersebut, pihak kepolisian juga menyerahkan bantuan kepada Nenek Zaimah sebagai wujud empati dan dukungan bagi dirinya.
"Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban beliau. Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama peduli terhadap sesama, terutama mereka yang membutuhkan," tambah AKP I Made Juni Artawan.
Sementara itu, Nenek Zaimah menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh pihak kepolisian. Dimana Nenek Zaimah berharap kondisinya segera membaik.
Kisah Nenek Zaimah sebelumnya sempat menjadi perhatian publik setelah viral di media sosial.
"Banyak warganet yang turut bersimpati dan memberikan dukungan moral kepada beliau. Dengan adanya kepedulian dari berbagai pihak, diharapkan Nenek Zaimah bisa segera pulih dan mendapatkan kehidupan yang lebih baik," harapan Kasat Lantas.**Prc6
Wabup Muzamil Tinjau Minimarket Cek Takaran Minyakita di Selatpanjang
PELITARIAU, Meranti - Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin SM MM, b.
Animo Jadi Anggota PWI Tinggi, Sudah 70 Wartawan di Riau Nyatakan Bakal Ikut Testing Anggota Baru
PELITARIAU, Pekanbaru - Animo wartawan di Provinsi Riau untuk menjadi anggota Pe.
Mesin Pembangkit Baru Beroperasi, Listrik Selatpanjang Mulai Stabil
PELITARIAU, Meranti - PLN ULP Selatpanjang menambahkan 7 unit mesin pembangkit b.
Polresta Pekanbaru Gelar Buka Puasa Bersama Polri dan Media, Pererat Sinergi dalam Pelayanan Masyarakat
PELITARIAU, Pekanbaru – Dalam upaya mempererat hubungan antara kepolisian dan .
Pemkab Kepulauan Meranti Perkuat Komitmen Layanan Kesehatan Lewat Sinergi Program JKN
PELITARIAU, Meranti - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti terus memperkuat si.
Satupena Riau Usulkan Soeman Hs Sebagai Penulis Hebat Riau Kepada Satupena Indonesia
PELITARIAU, Pekanbaru - Satupena Riau mengusulkan sastrawan dan penulis Riau Soe.