Pilihan
Promosi Potensi Desa hingga Advokasi Hukum, APDESI Inhu Gandeng JMSI
Melawan Rasa Malas, Untuk Menggapai Kebahagiaan
Duo Dodi Dari Indragiri
Yuk Doakan, Ini Tiga Jalur Asal Inhu Masuk Final Hari ke 5

PELITARIAU, Inhu - 13 jalur masuk ke final hari ke 5 di festival tahunan pacu jalur event nasional di Tepian Narosa Kuansing Provinsi Riau tahun 2023, 13 jalur itu berlaga Minggu (27/8/2023).
Dari 13 jalur tersebut, tiga di antaranya adalah jalur asal dari Kabupaten Inhu masuk ke final adalah, jalur Olang Buas dari Desa Rakit Kulim-Inhu, mengalahkan jalur Delima Indah Permata Kuantan dari Desa Saik, Kuantan Mudik.
Kedua adalah jalur Tuah Keramat Bukit Embun, dari Desa Gumanti-Inhu, berhasil mengalahkan jalur Palimo Olang Putie dari Desa Sungai Alah, Kuansing.
Jalur ke tiga adalah Tanjung Ghasau Benteng Batuah, dari Desa Pematang Benteng-Inhu, berhasil mengalahkan jalur Juragan Kuantan dari Desa Seberang Gunung, Gunung Toar-Kuansing.
Dua calon anggota DPRD Provinsi Riau asal Kabupaten Inhu Dodi Irawan dan Dodi Nefeldi SPBU bersamaan menyaksikan festival pacu jalur Ivan nasional tersebut, mereka terlihat memberikan semangat kepada anak dayung yang akan berlaga.
"Mari kita doakan, semoga jalur asal Inhu berhasil meraih juara 1 dan kita berharap, kegiatan festival pacu jalur terlaksana sesuai yang diharapkan," ujar Duo Dodi di tepian narosa.
3 jalur asal Inhu akan bersaing ketat di tepian narosa, pemenang yang meraih peringkat pertama berhasil membawa kelar kebanggaan serta piala bergilir.
Berikut hadia dan urutan juara pada Iven nasional pacu jalur di tepian narosa Kuansing:
Peringkat 1 mendapatkan Piala bergilir ditambah piala tetap ditambah uang pembinaan Rp. 150.000.000 plus 2 ekor sapi serta tonggol juara.
Juara 2, Piala tetap tambah uang pembinaan Rp. 130.000.000 plus 1 ekor sapi dan tonggol juara.
Juara 3, Piala tetap tambah uang pembinaan Rp. 115.000.000 plus tonggol juara.
Juara 4, uang tunai Rp. 55.000.000 dan tonggol juara.
Juara 5, uang pembinaan Rp. 50.000.000 plus tonggol juara.
Juara 6, uang pembinaan Rp. 45.000.000 plus tonggol juara.
Juara 7, uang pembinaan Rp 35.000.000 plus tonggol juara.
Juara 8, uang pembinaan Rp 25.000.000 plus tonggol juara.
Juara 9, uang pembinaan Rp 17.500.000 plus tonggol juara.
Juara 10, uang pembinaan Rp 13.500.000 plus tonggol juara.
Juara 11 hingga 15 uang pembinaan Rp 7.500.000 plus tonggol juara. **
Melihat Lebih Dekat Objek Wisata Danau Kembar di Kelesa Inhu
PELITARIAU, Inhu - Desa Kelesa merupakan desa yang menonjolkan wisata alamnya. W.
Dikukuhkan Sebagai Tengku Tameng Adat Rengat Barat, Zulfi Hendra Berkomitmen Jaga Kelestarian Adat dan Persatuan
PELITARIAU, Inhu - Julfi Hendra secara resmi dikukuhkan sebagai Tengku Tameng Ad.
MGMP Bahasa Indonesia se-Inhu Gelar Festival Bahtera
PELITARIAU, Inhu – Peringatan bulan bahasa 2024 di Kabupaten Indragiri hulu (I.
Piala "3 Putri Keramat Dubalang Hitam" Sahabat Dodi Nefeldi SPBU Diarak Ribuan Masyarakat Inhu
PELITARIAU, Inhu – Suasana meriah dan penuh semangat terpancar di Kabupaten In.
Dodi Nefeldi SPBU Support Jalur 3 Putri Keramat Dubalang Hitam Asal Tambak Inhu
PELITARIAU, Kuansing - Anggota DPRD Riau terpilih Dodi Nefeldi SPBU, menjadi sor.
Bupati Rezita Buka Turnamen Voli, Desa Serumpun Jaya Meriahkan HUT RI ke 79
PELITARIAU, Inhu - Kegiatan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-79 tahun 2024 .