Kanal

Pacu Sampan Mini Tradisi Masyarakat Desa Teluk Sungkai Kabupaten Inhu

PELITARIAU, INHU - Terletak disebuah Desa Teluk Sungkai Kecamatan Kuala Cenaku Kampung Lumuh Dusun Sekayan Deras Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mempunyai tradisi lomba pacu sampan mini.

Perlombaan ini, kerap dilakukan oleh setiap tahunnya saat perayaan Hari Raya Idul Adha.

Namun perlombaan tersebut, sempat terhenti dua tahun belakangan ini, karena wabah Pandemi covid-19 yang melanda seluruh Indonesia, termasuk Kabupaten Inhu.

Tahun ini, perlombaan pacu sampan mini kembali digelar dan antusias masyarakat begitu semangat mengikutinya, apa lagi para peserta perlombaan.

Menurut Ketua Pelaksana perlombaan pacu sampan mini, Rosmizar yang juga selaku kepala Desa Teluk Sungkai Kabupaten Inhu, bahwa kegiatan dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 16-17 bulan Juli tahun 2022, bertempat sungai Indragiri Hulu dusun sengkayan deras.

"Sebanyak 23 tim berlaga dalam perlombaan pacu sampan mini terdiri dari Desa Tambak, Pulau Gelang, Kuala Cenaku, Kuala Mulya, Suka Jadi dan Teluk Sungkai selaku tuan rumah," lulasnya, Ahad, (17/7/2022) melalui pesan singkat via WhatsAppnya.

Dirinya menabahkan, dana kegiatan bersumber dari talangan pribadinya sendiri, tanpa ada permohonan bantuan pihak lainnya.

Sementara itu, dalam kegiatan tersebut mengasilkan sebagai pemenang lomba, juara I dari tim Desa Tambak dengan nama perahu Tujuh Putri Dubalang Hitam.

Sedangkan untuk juara II dari tim sampan Putri Bunyian Dubalang Hitam desa Tambak dan juara III Tim Sampan Todong Danau Sengkayan Deras Desa Teluk Sungkai.

"Saya berharap, kegiatan ini terus dipertahankan hingga keanak cucu sebagai pewaris tradisi masyarakat kita", jelasnya.

Dalam kegiatan ini, juga dihadiri Camat Kuala Cenaku, Muhendra,S.Sos.Mpa, Forum Kepala Desa serta jajaran penegak hukum Polsek Kuala Cenaku. ketua Pemuda dan Tokoh masyarakat Desa Teluk Sungkai.**Prc6 


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER