Pilihan
Promosi Potensi Desa hingga Advokasi Hukum, APDESI Inhu Gandeng JMSI
Melawan Rasa Malas, Untuk Menggapai Kebahagiaan
Bupati Lepas Kafilah Rohul Menuju MTQ ke-33 Riau di Inhil

PELITARIAU, Pasirpangaraian - Bupati Rohul Achmad melepas secara resmi kafilah Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Rohul, untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-33 Tingkat Provinsi Riau di Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Tahun 2014 di Masjid Agung Madani Islamic Centre (MAMIC) Rohul Rabu pagi (10/12/2014).
Dalam kesempatan itu, Achmad mengharapkan seluruh peserta MTQ utusan Rohul, untuk dapat mengikuti kegiatan yang berlangsung dari tanggal 13 sampai 18 Desember 2014 di Inhil ini dengan serius dan meluruskan niat semata-mata untuk mencari ridha dari Allah SWT.
''Utamakan jaga kesehatan, sebab kesehatan sangat mempengaruhi prestasi,'' ujar Achmad. Selain itu, para peserta diharapkan dapat melihat potensi-potensi di Inhil untuk dijadikan pengalaman, sekaligus menjadi duta-duta Rohul untuk menyampaikan keunggulan-keunggulan Negeri Seribu Suluk kepada masyarakat umum.
Masih di tempat yang sama, Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) KabupatenRohul yang juga Kakan Kemenag Rohul Ahmad Supardi Hasibuan mengatakan kafilah Rohul bertekad untuk mempertahankan gelar juara umum yang diraihnya pada MTQ ke 32 Tingkat Prov Riau Tahun 2013 di Pasir Pengaraian.
Kafilah Rohul akan mengikuti semua cabang pertandingan di Tembilahan ini, meliputi cabang Tilawah Alquran dengan 12 sub cabang, Tafsir Alquran dengan 6 sub cabang, Tahfizh Alquran dengan 10 sub cabang, Khattil Quran dengan 6 sub cabang, Fahmil Quran dengan 1 sub cabang, Syarhil Quran dengan 1 sub cabang, dan M2IQ dengan 2 sub cabang.
Untuk memenuhi target tersebut lanutnya, pihaknya menyiapkan qari dan qoriah, mufassir dan mufassirah, hafizh dan hafizhah, khaththath dan khaththathah sebanyak 42 orang dengan 10 orang pelatih, ditambah dengan 20 orang official dan bahkan beberapa orang petugas administrasi.
''Bahkan kita juga sudah melaksanakan beberapa kali training centre (TC) baik di Rohul dan Pekanbaru dengan mendatangkan pelatih-pelatih ternama, baik tingkat Prov Riau maupun tingkat nasional,'' kata Ahmad Supardi Hasibuan.
Terlihat dalam kegiatan pelepasan tersebut hadir Asisten II Syaiful Bahri, Kakan Kemenag Rohul Ahmad Supardi Hasibuan, Ketua Pengadilan Agama Pasir Pengaraian Ahmad Musa, Ketua LAMR Rohul T Rafli Armen, Kepala Badan/Dinas/Kantor di lingkungan Pemkab Rohul, para peserta, pelatih dan official utusan Rohul. Seperti dilansir goriau.com.
Editorial : Ramdana Yudha
Wabup Muzamil Tinjau Minimarket Cek Takaran Minyakita di Selatpanjang
PELITARIAU, Meranti - Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin SM MM, b.
Animo Jadi Anggota PWI Tinggi, Sudah 70 Wartawan di Riau Nyatakan Bakal Ikut Testing Anggota Baru
PELITARIAU, Pekanbaru - Animo wartawan di Provinsi Riau untuk menjadi anggota Pe.
Mesin Pembangkit Baru Beroperasi, Listrik Selatpanjang Mulai Stabil
PELITARIAU, Meranti - PLN ULP Selatpanjang menambahkan 7 unit mesin pembangkit b.
Polresta Pekanbaru Gelar Buka Puasa Bersama Polri dan Media, Pererat Sinergi dalam Pelayanan Masyarakat
PELITARIAU, Pekanbaru – Dalam upaya mempererat hubungan antara kepolisian dan .
Pemkab Kepulauan Meranti Perkuat Komitmen Layanan Kesehatan Lewat Sinergi Program JKN
PELITARIAU, Meranti - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti terus memperkuat si.
Satupena Riau Usulkan Soeman Hs Sebagai Penulis Hebat Riau Kepada Satupena Indonesia
PELITARIAU, Pekanbaru - Satupena Riau mengusulkan sastrawan dan penulis Riau Soe.