Pilihan
Promosi Potensi Desa hingga Advokasi Hukum, APDESI Inhu Gandeng JMSI
Melawan Rasa Malas, Untuk Menggapai Kebahagiaan
Presiden Jokowi 9 Desember Resmikan PLTU Pekanbaru

PELITARIAU, Pekanbaru - Presiden Jokowi akan meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Pekanbaru, sempena kedatangan Jokowi pada tanggal 9 Desember 2016 mendatang untuk melakukan peletakan batu pertama jalan tol Pekanbaru- Dumai.
"Kedatangan Presiden Jokowi pada 9 Desember 2016 akan melakukan dua agenda penting di Riau," ungkap Plt Asisten III Kota Pekanbaru, H.Azmi,ST.MT, saat mengikuti rapat untuk persiapan peringatan Hari Anti Korupsi Internasional 9 Desember 2016 mendatang di Pekanbaru, Jumat (11/11).
"Setelah melakukan peletakan batu pertama pembangunan jalan tol Pekanbaru - Dumai, Presiden Jokowi akan meresmikan PLTU Tenayan Raya dengan dua gardu induk," ujar Azmi.
Bertempat di ruang Rapat Sekretaris Daerah Provinsi Riau yang dipimpin langsung Sekda Provinsi Riau tersebut juga membahas rangkaian acara penting yang akan dilakukan Presiden Jokowi di negeri Lancang Kuning 9 Desember 2016
"Pertama tentunya kunjungan kerja Presiden RI I, Ir.H.Joko Widodo ke Riau, akan diadakan Ground Breaking, yaitu Peletakan Batu pertama Pembangunan Jalan Tol Pekanbaru - Dumai," ulangnya.
Azmi juga menambahkan kaitan dengan kota, untuk jalan lingkar yang berakses dengan pintu tol terdapat ada sedikit kendala dilapangan.
"Sepanjang 700 meter arah jalan menuju Baipat yang belum tuntas, maka dalam pembahasan ini, muda-mudahan dalam waktu dekat menjelang Hari Anti Korupsi nanti akan selesai,”ujarnya.
Dari hasil pembahasan rapat tersebut Plt Asisten III Kota Pekanbaru H.Azmi,ST.MT menyampaikan jika sudah rampung persiapan baik jalan maupun listrik maka pihak gubernur,akan berkordinasi dengan pemerintah pusat.
"Sinergitas yang dilakukan oleh gubernur dan jajarannya bertujuan demi percepatan pembangunan infrastruktur yang ada di Provinsi Riau akan terwujud dan tidak ada lagi kendala dalam kunjungan kerja RI I ke Riau,”tutupnya. (r 19/hms).
Wabup Muzamil Tinjau Minimarket Cek Takaran Minyakita di Selatpanjang
PELITARIAU, Meranti - Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin SM MM, b.
Animo Jadi Anggota PWI Tinggi, Sudah 70 Wartawan di Riau Nyatakan Bakal Ikut Testing Anggota Baru
PELITARIAU, Pekanbaru - Animo wartawan di Provinsi Riau untuk menjadi anggota Pe.
Mesin Pembangkit Baru Beroperasi, Listrik Selatpanjang Mulai Stabil
PELITARIAU, Meranti - PLN ULP Selatpanjang menambahkan 7 unit mesin pembangkit b.
Polresta Pekanbaru Gelar Buka Puasa Bersama Polri dan Media, Pererat Sinergi dalam Pelayanan Masyarakat
PELITARIAU, Pekanbaru – Dalam upaya mempererat hubungan antara kepolisian dan .
Pemkab Kepulauan Meranti Perkuat Komitmen Layanan Kesehatan Lewat Sinergi Program JKN
PELITARIAU, Meranti - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti terus memperkuat si.
Satupena Riau Usulkan Soeman Hs Sebagai Penulis Hebat Riau Kepada Satupena Indonesia
PELITARIAU, Pekanbaru - Satupena Riau mengusulkan sastrawan dan penulis Riau Soe.