Kanal

Bupati Inhil Buka Secara resmi Lomba Cipta Menu Serba Ikan

PELITARIAU, Inhil- Bupati Indragiri Hilir (Inhil) hadiri dan membuka secara resmi Lomba Cipta Menu Serba Ikan tingkat Kabupaten Inhil 2016, Senin (8/8) di Gedung Wanita, Tembilahan.

Pada kesempatan itu juga tampak dihadiri Unsur Forkopimda, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Riau yang di wakili  Kabid P2HP (Pengolahan, Pemasaran Hasil Perikanan), Ketua TP PKK Hj Zulaikha Wardan, Ketua DWP Inhil, Pejabat Eselon dan Camat Se-Kabupaten Inhil.

Kegiatan yang di taja oleh Dinas Kelautan dan Perikanan bekerjasama dengan TP PKK Kabupaten Inhil mengangkat tema “Kita Sukseskan Gerakan Masyarakat Makan Ikan (Gemarikan) Sebagai Upaya Peningkatan Kesehatan” yang diikuti 20 Kecamatan se-Kabupaten Inhil.

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah, menyebarluaskan dan menginformasikan gemar makan ikan dan memberikan pemahaman tentang pemanfaatan pengolahan ikan, membangun kesadaran Gizi Kolektif maupun individu masyarakat yang bersumber pada ikan.

Dalam kesempatan itu, Bupati mengatakan kebangggan terhadap semangat para peserta dari kecamatan-kecamatan yang mengikuti lomba menu serba ikan tersebut walaupun dengan dana yang sangat mimim tetapi dengan dengan kerjasama dan semangat bisa terlaksanakan perlombaan ini.

“ Kegiatan yang sudah terpogram ini kedepannya harus di perhatikan betul karena apa yang di tampilkan oleh ibu-ibu ini sangat luar biasa dengan menampilkan menu berbahan ikan dari daerah kita sendiri dengan aneka bentuk dan aneka rasa,” ujar Wardan.

Terakhir, orang nomor satu di Negeri Hamparan kelapa dunia ini berharap dengan adanya cipta menu serba ikan ini bisa memberikan motivasi kepada anak-akan kita khususnya kepada anak-anak kita yang masih dalam proses pertumbuhan mulai dari balita supaya gemar makan ikan sehingga dapat meningkatkan kesehatan dan menjadikan anak yang cerdas.***Bud/adv


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER