Kanal

Ternyata Masker Pisang Bisa Perbaiki Rambut Rusak

PELITARIAU- Kebiasaan menyatok, terkena matahari dapat membuat rambut rusak. Ciri-ciri rambut rusak adalah kaku, kering dan tampak kusam.

Hal ini tentu saja sangat mengganggu bagi wanita. Namun, dengan menggunakan masker rambut alami dengan kandungan pisang, alpukat dan santan rambut Anda bisa sehat kembali.

Seperti apa caranya? Berikut ulasannya sebagaimana dilansir Youbeauty, Senin (19/10/2015).

Bahan yang diperlukan:

- Satu pisang yang berukuran medium
- Satu alpukat yang telah dikupas dari kulitnya
- Tiga sendok santan

Cara memakainya:

- Gunakan garpu untuk menghancurkan pisang dan alpukat. Hancurkan kedua buah tersebut hingga lembut lalu masukkan ke dalam mangkuk.
- Tambahkan santan kedalam campuran alpukat dan pisang. Campurkan hingga semua bahan menyatu. Apabila rambut Anda rusak parah, bisa menambahkan minyak almond atau minyak zaitun satu sendok.
- Usapkan masker ke rambut kering selama 15 menit. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, baluti kepala Anda dengan handuk hangat.
- Bilas dengan air hangat, lalu sampo rambut Anda seperti biasanya.***okezone


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER