Kanal

Surya Arfan Ajak Pemuda Gemar Membaca Al-Quraan

PELITARIAU, Bagansiapiapi - Malam Nuzulul Quraan di masjid Raya Al_ikhlas Jalan Utama Kelurahan Bagan Barat Kecamatan Bangko Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) jumat malam (3/7) terlihat hikmat. Acara yang dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Rohil Drs H Surya Arfan MSi.
 
Dalam acara nuzul Qur'an tersebut menghadirkan pencarah peringatan Nuzulul Quraan adalah Ust Zulkarnain Nikmat. Dalam tausiah singkatnya peringatan malam Nuzulul quraan kali ini dia mengajak jadikan alqur'an sebagai sumber pedoman dalam menjalani hidup didunia yang fana.

Peringatan Nuzulul quraan kerap diperingati 16 hari Ramadhan, atau malam 17 terawih. Peringati Nuzulul quraan tidak hanya sebagai kegiatan seremonial belaka,namun dapat diartikan dan dimaknai didalam kehidupan sehari-hari dengan gemar membaca al-quraan.

Plt Sekda Rohil Drs H Surya Arfan MSi dalam sambutannya menyampaikan, kalau dirinya  mengakui apa yang telah digagaskan oleh kementerian agama yakni menggalakan magrib mengaji. kegiatan magrib mengaji belum sepenuhnya terealisasi dengan baik.Sehingga minat membaca al-quraan bagi para generasi penerus yang berada di Rohil kurang banyak.

tambah Plt Sekda, kini pemuda makin belum menyadari penting al-quraan untuk kehidupan kita. Bahkan al-quraan saat ini sering menjadi hiyasan rumah, dengan tidak di baca,diamalkan. Untuk itu, saya mengajak seluruh pemuda yang berada di Rohil akan senang tiasa membuka al-quraan, dengan membaca dan di hafal dengan baik," tegasnya.

Tidak hanya Plt Sekda Drs H Surya Arfan hadir dalam perinagti malam Nuzulul Quraan, bahkan Ketua DPRD Nasrudin Hasan, Ketua MUI, Kepala Kantor/badan bahkan masyarakat yang berada di bagansiapiapi, hadiri untuk menyaksikan malam Nuzulul quraan.z*jar


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER