Kanal

Tergabung di Grup E, Djohar Sebut Indonesia Diuntungkan

PELITARIAU - Indonesia tergabung di Grup E, Asian Games 2014 bersama Thailand, Maladewa, dan Timor Leste. Situasi tersebut, membuat Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Djohar Arifin Husin, sedikit was-was.

Dikatakan Djohar, Indonesia mendapatkan lawan yang tidak mudah sehingga diperlukan kesungguhan ekstra.

"Kita sedikit diuntungkan lantaran lawan merupakan tim yang sudah pernah dihadapi. Kelebihan dan kekurangan lawan, pun mudah dipelajari dalam menentukan strategi perang," ungkapnya, seperti dilansir bola.net.

"Timor Leste sudah dikenal, begitu juga dengan Maladewa dan Thailand. Semua tim pasti punya persiapan sehingga tidak akan mudah dihadapi. Keuntungan hanya karena sudah mengenal karakter lawan," imbuhnya.

Maladewa sebelumnya dihadapi Indonesia U-23 dalam MNC Cup 2013. Di partai final, Indonesia mengalahkan Maladewa 2-1. Sementara dua tim lain yaitu Thailand dan Timor Leste ditemui di SEA Games.

"Para pemain tentu harus tetap bekerja keras. Kami juga berharap, pemain mendapat jam terbang karena lawan di Asian Games level Asia. Ada tim dari kawasan kuning dan Timur Tengah dengan kualitas tinggi," pungkasnya. (PR-cr.Ram)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER