Kanal

Hore,,, BKMT Pasirpenyu Dapat 1 Set Rebana

PELITARIAU, Rengat - Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Hj Juriah Soegianto, memberikan bantuan 1 set peralatan rebana, Bantuan tersebut sebagai bentuk pembinaan dan perhatian BKMT Kabupaten Inhu kepada BKMT Kecamatan Pasir Penyu. Dengan adanya fasilitas rebana nantinya berbagai kegiatan positif bisa dilaksanakan oleh BKMT Pasirpenyu.

"Bantuan ini hendaknya bisa dapat dimanfaatkan dengan baik, berbagai kegiatan keagaman hendaknya terus dilakukan dan dibina oleh BKMT di Kecamatan Pasirpenyu ini. Kegiatan yang menguatkan ketakwaan dan ke imanan kita harus secara rtin dilaksanakan agar bisa dirasakan perubahan-perubahan yang lebih baik," kata Hj Juriah

Usai memberikan sambutan saat Hj Juriah yang didampingi langsung oleh anaknya yaitu Bupati Inhu H Yopi Arianto SE saat acara Tablig Akbar dalam rangka memperingati Isra Mi’raj 1436 H tahun 2015 di Masjid Mujahidin Air Molek Kecamatan Pasirpenyu Kamis (21/5) dirinya langsung menyerahkan bantuan BKMT Kabupaten kepada BKMT Kecamatan Pasirpenyu berupa satu set rebana.

acara Tablig Akbar dalam rangka memperingati Isra Mi’raj menghadirkan penceramah H Samsurizal SAg yang didatangkan dari Pekanbaru, tampak hadir juga Camat Pasirpenyu, beberapa Staf Bank Riau Kepri Air Molek, beberapa anggota BKMT Kab. Inhu, Staff Kecamatan Pasirpenyu, serta ratusan jamaah Masjid Mujahidin, tokoh agama, tokoh masyarakat.***Zpn


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER