Kanal

Sanggar Bathin Galang Bokor Meranti Siap Gelar Kemuncak Zapin

PELITARIAU, Selatpanjang - Sanggar Bathin Galang Bokor, Kecamatan Rangsang Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti siap menggelar  perhelatan Kemuncak Zapin Festival 2015. Kegiatan tersebut akan diselenggarakan pada akhir Mei mendatang.

Demikian disampaikan Ketua Sanggar Bathin Galang, Sopandi SSos, Rabu (8/4) siang. Dia mengatakan bahwa perhelatan Kemuncak Zapin Festival 2015 itu insyaallah akan diselenggarakan pada 30 hingga 31 Mei 2015 mendatang.

"Peserta selain sanggar dari dalam daerah Meranti, ada juga sanggar dari kabupaten tetangga, yakni Kabupaten Siak, sudah mendaftar untuk mengikuti perhelatan Kemuncak Zavin Festival 2015 yang akan kita gelar pada akhir Mei mendatang," ujar Sopandi.

Menurut Sopandi pula, perhelatan yang akan digelarnya itu sangat penting bagi Sanggar Bathin Galang, karena pada penutupan 31 Mei 2015 itu merupakan hari jadi yang ke 12 bagi Sanggar Bathin Galang sendiri.

"Dalam kegiatan itu nantinya, akan kita kemas juga dengan Sembang Zapin. Yakni, untuk membicarakan semua tentang zapin tradisional," terangnya.

Selain itu juga kata Sopandi, pada perhelatan tersebut akan dihadirkan beberapa Tim juri dari luar daerah, yakni Osman dari Bengkalis, Drs Tengku Rahimah dari LAMR Riau Pekanbaru, dan Syahrin SSn MSn dari ISI Padang Panjang.

Bagi peserta yang berasal dari luar Meranti tidak perlu khawatir tentang penginapan, karena panitia juga sudah menyiapkan beberapa unit rumah warga di Desa Bokor yang akan dijadikan penginapan, dengan ketentuan perharinya Rp.50 ribu per orangnya dengan tiga kali makan, hingga selesainya perhelatan tersebut digelar.


Penulis: Doni Ruby Saputra

Editor  : rio


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER