Kanal

Mitra VJ Adakan Lomba Pemasangan Lampu Colok Perdana di Kecamatan Tebing Tinggi Timur

PELITARIAU, Meranti - Ternyata Ketua Mitra VJ tidak hanya terfokus dalam mengurus orang sakit saja, tetapi beliau juga peduli dengan kegiatan yang lainnya juga melestarikan budaya melayu yang bernuansa islam Rabu( 30/5/18). 

Mitra VJ tidak hanya membantu orang sakit dan di bidang sosial lainnya ,namun pada bulan Romadhan 1439 H atau 2018 kali ini Rosihan Afrizal,SH, akan mengadakan lomba pemasangan lampu colok di wilayah kecamatan Tebing Tinggi Timur. 

Festival lampu colok ini merupakan kegiatan perdana yang Vijay lakukan di kecamatan TebingTinggi Timur ini terhitung dari Sejak 7 tahun setelah di mekarkan menjadi kecamatan,  terang Rosihan Afrizal kepada media ini. 

Menurut Rosihan Kegiatan ini di laksanakan bukan hanya sekedar kegiatan yang menghambur kan uang,tapi melainkan rasa syukur kepada Allah karena bisa melestarikan budaya melayu yang bernuansa islami. 

Ucapan terima kasih juga saya atur kan kepada Pemerintah kecamatan Tebingtinggi Timur,KNPI Kecamatan Tebingtinggi Timur ,adik-adik HIPMA 3T yang telah ikut partisipasi untuk mensukseskan kegiatan ini nantinya, ucap Rosihan. 

Tidak hanya melestarikan kami juga ingin memberi semangat kepada anak-anak diperantauwan yang ingin pulang kampung dengan adanya lampu colok ini, tutup Rosihan.  **


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER