Kanal

Karlahut Melanda Empat Daerah di Riau

PELITARIAU.com - Kebakaran lahan dan Hutan (Karlahut) terus mengancam Provinsi Riau. Sabtu (20/8/2016), setidaknya Empat Kabupaten dan Kota mengalami kebakaran lahan.

Komandan Satgas Udara Karlahut Riau, Marsekal Pertama (Marsma) TNI Henri Alfiandi mengatakan, Kebakaran lahan dan hutan terjadi di Rohul, Rohil, Dumai dan Bengkalis.

"Ya, masih terdapat beberapa kasus kabakaran lahan disejumlah daerah seperi di Bonai Darussalam (Rohul), Labuhan Tangga Besar (Rohil), Tasik Serai (Bengkalis) dan Sungai Sembilan (Dumai)," ujarnya, Sabtu (20/8/2016).

Saat ini sambung Henri, pesawat air traktor dibantu satu helikopter MI-8 masih melalukan upaya pemadaman.

"Satu pesawat air tractor sudah sorti Tiga ke Tasik Serai Kecamatan Pinggir, Satu air tractor lagi sorti Tiga ke Bonai Darussalam Rohul serta Heli Mi-8 sorti Dua ke Labuhan Tangga Besar Rohil," jelasnya.

Lebih jauh dijelaskannya, upaya pemadaman terus dilakukan Satgas Udara, Darat dan dibantu regu pemadam dari masing-masing daerah.

Hanya saja, pihak belum mengetahui pasti siapa pemilik lahan yang terbakar tersebut. Namun, dari penampakan foto-foto lokasi yang diambil satgas udara, area yang terbakar terlihat sudah dikapling.

Henri meyakini, pembakaran lahan dilakukan pelaku pada malam hari."Ini jelas sengaja, dilakukan pada malam hari. Sore titik api berkurang, paginya bertambaj lagi," cetusnya.***(prc/hrc)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER