Kanal

Sebanyak 523 Guru KKG/MGMP PAI se Inhu Gelar Halal Bihalal

PELITARIAU, Inhu- Sebanyak 523 guru yang tergabung dalam Kelompok Kerja Guru (KKG) dan Musyawara Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan agama Islam (PAI) Se kabupaten Inhu akan segera menggelar kegiatan Halal Bihalal. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan di aula SMP 1 Kec. Pasir Penyu, Sabtu 30 Juli 2016 mendatang.

Guru peserta KKG/ MGMP tersebut berasal dari SD, SMP, SMA, SMK yang selama ini selalu sibuk melaksanakan aktifitas mengajar. Melalu Halal Bihalal tersebut akan terjalin hubungan silaturahim, kerukunan dan kerja sama serta rasa  kepercayaan  masyarakat terhadap Guru PAI.

Demikian diungkapkan oleh ketua pelaksana kegiatan Halal Bihala guru KKG/MGMP PAI se Inhu Indara Mudrika S.Pdi, Sabtu (23/7). Dijelaskannya melalui kegiatan halal bi halal tersebut bertema melalui peluncuran Lembar Kerja siswa ( Loching LKS) KKG/MGMP PAI SDN, SMP,SMA, SMK, dapat menciptakan tenaga guru PAI yang kreatif invatif dan berdedikasi serta berprestasi.

"Melalui kegiatan  halal bi halal KKG/MGMP PAI juga akan mengundang Bupati Inhu, Kadisdik Inhu, Kamenag, perwakilan DPRD Inhu Arif Ramli, UPT se kabupaten Inhu dan tokoh masyarakat setempat. "Kita berharap kedepan KKG/MGMP PAI dapat di anggarkan dalam APBD Inhu.  Karena selama ini sumber keuangan kegiatan KKG/MGMP PAI adalah sumbangan dari guru PAI," Ujar Indra.(arif)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER