Kanal

Apakah Perut Anda Kembung Setelah Makan Buah, Ini Penyebabnya

PELITARIAU-Anda pernah merasakan perut kembung setelah makan rujak buah atau beberapa macam buah sekaligus? Anda mungkin berpikiran masalahnya terdapat pada usus Anda.

Bukan, yang sebenarnya terjadi adalah perut Anda kembung akibat fruktosa dan sorbitol (jenis gula) yang terkandung dalam buah-buahan tersebut. Untuk menghindari efek kembung tersebut, sebaiknya Anda kenali beberapa jenis buah yang dapat membuat Anda kembung dan solusinya. Womenshealtmagz merilis daftarnya berikut ini.

Apel
Apel mengandung fruktosa (gula buah) yang tinggi, yang membuat sebagian orang sulit untuk mencernanya. Ketika gula-gula tersebut sedang dicerna tubuh, Anda akan merasakan kembung pada perut Anda. Jika Anda mengalami hal ini, cobalah makan apel secara perlahan-lahan dan makanlah setengah apel saja. Dengan mengurangi jumlah apel, Anda mengurangi jumlah fruktosa yang masuk ke dalam tubuh.

Pir
Pir terkenal baik karena mengandung serat yang dapat menurunkan kadar kolesterol dan membuat Anda merasa kenyang. Namun, pir mengandung sorbitol yang diserap lebih lama dibanding gula lain di dalam usus kecil. Akibatnya, beberapa orang merasakan kembung setelah memakan buah pir. Tidak ada cara yang efektif untuk mengatasi kembung ini, namun dengan berolahraga Anda dapat mengurangi jumlah gas di dalam tubuh.

Ceri, anggur, mangga, dan nanas
Keempat buah ini mengandung gula yang cukup banyak sehingga tidak diserap dengan baik di dalam usus kecil, yang menyebabkannya "tersangkut" di dalam usus besar. Yang akhirnya menyebabkan kembung. Anda dapat mengatasinya dengan mengunyah secara perlahan-lahan dan batasi asupan buah tersebut kira-kira 200g. Selain itu, Anda juga bisa mengurangi asupan karbohidrat dan gula Anda sepanjang hari itu untuk mengurangi rasa kembung.

Aprikot kering, kismis, plum kering (prunes)
Buah-buahan yang kaya akan kandungan gula dan serat ini membantu Anda lancar buang air besar. Namun, bakteri-bakteri dalam usus besar melakukan fermentasi terhadap gula dan serat yang tidak tercerna, yang menimbulkan rasa kembung. Ketika mengonsumsi buah-buahan ini, minumlah air yang cukup untuk mengurangi rasa kembung.**


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER