Kanal

Bupati Siak Buka Kejurda Road Race Siak Championship

PELITARIAU, Siak- Sekitar pukul 10.00 WIB usai membuka festival sastra, Bupati Siak membuka Kejuaraan daerah roadrace Siak Championship 2016. Ia sendiri langsung membuka seremonial balapan motor bebek yang di ikuti sebanyak 70 pembalap itu, sabtu 30 April 2016 di arena sirkuit non permanen Panglima Ghimbam komplek DPRD Siak.

 

Syamsuar saat itu ditemani ketua DPRD Siak Indra Gunawan, Kapolres Siak Ino Harianto, Perwira Penghubung Kodim Bengkalis Sumarno, Ketua Koni Siak Amzar, ketua Korwil IMI Siak Agus Samsir dan Anggota DPRD Sujarwo. 

 

Dalam sambutannya pria yang murah senyum ini mengatakan, kegiatan Kejurda Road Race Siak Championship 2016 ini merupakan langkah persiapan untuk mencari bibit-bibit  yang tangguh untuk mengikuti kejuaraan daerah yang nantinya akan dilaksanakan di Bangkinang.

 

Untuk itu kami harapkan kepada anak-anak dapat berkompetisi dengan baik sesuai dengan skill yang dimiliki. Disamping itu kata Syamsuar, ajang balap motor ini sengaja digelar dengan tujuan  untuk menyalurkan hobi dan bakat pemuda dan anak-anak Siak, serta untuk melatih disiplin para generasi muda  agar tertip berlalu lintas.

 

“Manfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baik mungkin,  jadilah yang terbaik dan junjung sportifitas yang tinggi,” harapnya. Selain itu, Ia menghimbau pada bulan ramadhan nanti agar tidak ada balap liar di malam hari, hormatilah orang yang sedang ibadah tarawih, imbuh Bupati.

 

Sementara itu Kapolres siak AKBP Ino Harianto SIk dalam sambutannya menyampaikan trimakasih terhadap pemerintah kabupaten Siak telah peduli dengan menyalurkan hobi anak-anak muda yang suka balapan.

 

Ino menambahkan, dalam 4 bulan terakhir sudah ada 200 kejadian lakalantas yang terjadi di Siak, hal ini terjadi dari usia anak-anak sekolah hingga usia 40 tahun. Untuk itu pada kesempatan ini saya  menghimbau seluruh masyarakat agar mentaati aturan lalulintas, jadikan budaya sopan santun di jalan raya,” harap Ino.

 

Ketua Panitia pelaksana Ridwan Helmi menyebutkan perlombaan pada event ini berjumlah sebanyak 11 kelas, Untuk kelas kejurkab dibagi menjadi 3 kelas yaitu, kelas bebek 4 tak 125 cc (mp3 dan mp4) non kategori, kelas bebek 4 tak 125 standar showroom, dan kelas matic 115 cc standard.

 

Sedangkan untuk kelas open dibagi menjadi 8 kelas, bebek 4 tak 150 cc tune up, bebek 4 tak 130 cc tune up, bebek 4 tak 110 cc tune up pemula, bebek 4 tak 125 cc tune up pemula, matic 130 cc tune up open, bebek 4 tak 125 cc tune up pemula Riau, FU/MX/Sonic tune up open dan vespa open.

 

70 peserta dengan 140 starter yang akan berlaga dimasing masing kelas selama 2 hari. Peserta berasal dari Siak, kota lainnya di provinsi Riau dan dari luar provinsi Riau.

 

Event balap motor ini bertujuan untuk membina serta memberikan suatu wadah bagi generasi muda dalam menyalurkan bakatnya dibidang otomotif yang diharapkan dapat menumbuhkan pembalap-pembalap muda yang bisa mewakili kabupaten Siak dikancah nasional maupun internasional. Selain itu dapat mempromosikan kabupaten Siak sebagai daerah tujuan wisata kepada daerah lain.***

 

 


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER