Kanal

Pj Bupati Dan Kapolres Meranti Lakukan Peninjauan Di TPS Tebing Tinggi

PELITARIAU, Meranti- Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Meranti H Edy Kusdarwanto bersama Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSI melakukan Peninjauan di Tempat Pemilihan Suara (TPS) yang ada di Kecamatan Tebingtinggi Selatpanjang, Rabu (09/12) sekira pukul 08:30 wib.

Diantara TPS yang ditinjaunya yakni, TPS 1 Kelurahan Selatpanjang Barat, TPS 18, dan 19 jalan Kartini di sekolah SDN 05 Kelurahan Selatpanjang Timur dan TPS 21 Selatpanjang Kota yang mana tempat Rutan (Rumah Tahanan) kelas II Cabang Selatpanjang.

Tujuan dari tinjauan yang dilakukan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti Bersama Polres Meranti yakni untuk melihat sejauh mana persiapan yang telah dilakukan Penyelengaraan Pemungutan Suara (KPPS) dalam bertugas.

Pj Bupati Kepulauan Meranti H Edy Kusdarwanto mengatakan kalau dalam hal ini pihaknya hanya meninjau sebagian kecil saja TPS yang ada di Tebing Tinggi, "Selanjutnya pihak kami bergegas meninjau TPS yang ada di kecamatan lain yang ada di Kabupaten Kepulauan Meranti," terangnya.

Edy juga mengatakan kalau dalam peninjauan tersebut tidak ada keganjalan yang terjadi, "Alhamdulilah, peninjauan yang dilakukan saat ini berjalan dengan lancar dan aman," terang Edy.

Dalam hal itu pula, dirinya juga menyayangkan kepada warga yang tidak menggunakan hak suaranya untuk mencoblos dalam pilkada tahun ini,"Dari Tiga TPS yang kami tinjau saat ini masih ada warga yang tidak mencoblos (Golput), dan dilokasi TPS 21 Rutan ada 81 yang memilih (Indentitas dominasi Meranti)," jelasnya.

"Saya juga mengharapkan kepada warga Meranti agar di Pemilihan Kepala Daerah yang akan datang agar bisa mencoblos," harap Edy.

Ditempat yang sama, Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Zahwani Pandra Arsad SH MSI mengatakan, kalau Ini merupakan Oprasi Mantap Praja, dalam pemilihan Kepala Daerah. dan pola yang digunakan dalam pengaman Pilkada ini "Pola Aman" maksudnya dari Lima TPS dijagakan dengan dua Personil beserta 10 Linmas (2,510).

Pandra juga mengatakan, untuk saat ini belum ada laporan Dari Personil di tempat TPS yang bermasalah dalam Pemilihan Kepala Daerah yang ada di 410 TPS. "Benar dilokasi rawan sudah kami lakukan Pengamanan yang kuat," tutup Pandra.***wr

Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER