Kanal

Peringatan HUT Satpol PP Ke 65 dan HUT Linmas ke 53 Pelalawan

PELITARIAU, Pelalawan - Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ke-65 yang digelar di halaman kantor bupati dipimpin langsung oleh Bupati Pelalawan HM Harris, Senin (2/4).

"Adapun perayaan ini juga sekaligus perayaan HUT Pelindungan Masyarakat (Linmas) ke -53".

Tidak hanya itu, upacara juga diwarnai dengan beberapa pertunjukan dari personil penegak Peraturan Daerah (Perda) ini.

Tampak hadir dalam upacara ini perwakilan dari kepolisian, dan pelajar dan seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan jajaran pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan.

Dalam sambutan Menteri Dalam Negeri RI yang dibacakan oleh  Inspektur Upacara HM Harris mengatakan, bahwa, dalam rangka meningkatkan profesionalitas polisi pamong praja kementerian dalam negeri  mendorong melalui jabatan fungsional yang diharapkan akan diisi oleh orang-orang yang memiliki kompetensi dibidang tugasnya .

Lanjutnya, adapun  tugas Polisi Pamong Praja harus didukung oleh sarana dan prasarana, oleh sebab itu Kemernterian Dalam Negeri sebagai instansi pembina SATPOL PP pada tahun 2015 melalui Dirjen Pemerintahan Umum telah memberikan dana alokasi khusus (DAK) kepada 54 daerah yang terdiri atas 3 (tiga) provinsi, 9 (sembilan) kota dan 42 kabupaten .Dengan total anggaran sebesar RP. 126.000.000.000 (seratus dua puluh enam milyar rupiah) untuk pembangunan gedung kantor dan pembelian sarana mobilitas dan prasarana lainnya dengan harapan dapat menjadi pendorong pemerintah daerah untuk semakin memperhatikan eksistensi satuan polisi pamong praja sehingga tugas yang diemban dapat dilaksanakan secara optimal," ungkap Harris.

Sementara itu juga,ada beberapa   hal yang menjadi perhatian kita bersama, yaitu :  1. Polisi Pamong Praja adalah Pegawai Negeri Sipil dengan kemampuan dan kewenangan lebih yang tidak dimiliki Pegawai Negeri Sipil lainnya, bangga dan junjung tinggi kehormatan dengan disiplin dan kinerja yang baik."Bukan Senjata Wibawa Kalian, tapi Wibawa adalah Senjata Kalian, 2. Kerahkan seluruh kemampuan, daya dan upaya dalam melaksanakan tugas membantu kepala daerah mewujudkan amanat undang-undang dalam rangka menegakkan perda dan perkada, menyelenggarakan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat serta perlindungan masyarakat, 3. Tingkatkan Profesionalisme dan Humanisme dalam setiap pelaksanaan tugas dengan terus senantiasa mendekatkan diri kepada masyarakat, membangun jejaring dan komunikasi dengan anggota polisi pamonh praja di seluruh indonesia, 4. Jaga selalu kewaspadaan dini kalian agar senantiasa siap memberikan pertolongan kepada masyarakat dalam situasi apapun," terang Harris.***

 


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER