Kanal

Koramil 04/PP Kembali Padamkan Karhutla Kebun Warga Desa Petalongan

PELITARIAU, Inhu - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kembali terjadi di lahan kebun sawit milik warga Desa Petalongan Kec Pasir Penyu Kab Inhu, Selasa 03 September 2019.

Sebelum kobaran api menghaguskan kelahan warga disekitarnya menurut Bati Tuud Koramil 04 Pasir Penyu Serma Edi Wandra bersama anggota dan Tim Satgas Gabungan Karhutla dengan sigap memadamkan Kebakaran Hutan dan Lahan (karlahut) di Desa Petalongan Kecamatan Pasir Penyu Kab Inhu.

Kegiatan pemadaman ini dilakukan Anggota Koramil 04/Pasir Penyu, untuk membantu mempercepat pemadaman agar tidak membesar dan meluas kelahan warga lainnya.

Sedikitnya sekitar 6 personel Pers Koramil 04/PP  untuk membantu menjinakkan si jago merah yang terus mengamuk yang menghanguskan kurang lebih 10 Ha, ungkapnya.

"Api menghanguskan kebun sawit warga baru diketahui sekira pukul 14.00 Wib baru berhasil dipadamkan, sekitar pukul 18:00 Wib, oleh Team Gabungan Karhutlar bersama Babinsa, Satpol PP dan MPA," jelas Bati Tuud.

Untuk proses selanjutnya serta mengetahui penyebab kenapa bisa terjadi kebakaran, ketika di konfirmasi Kepala Desa Petalongan, Heppy dan Ketua BPD, Munziri hingga berita diterbitkan kedua petinggi Desa Petalongan tersebut belum bisa dihubunggi.**


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER