Kanal

AKBP Arif Bastari Titip Kamtibmas Inhu Dengan AKBP Dasmin Ginting

PELITARIAU, Inhu - Saat acara Selamat Datang Kapolres Inhu yang baru AKBP Dasmin Ginting SIK di halaman Polres Inhu, Senin (30/4/2018), AKBP Arif Bastari berpesan dengan Kolega Penggantinya agar Kamtibmas diwilayah Hukum Inhu tetap terjaga. 

Dikatakan Arif bahwasanya menjaga Kamtibmas merupakan hal yang sangat penting, Tidak lupa pula penyesuaian dengan adanya budaya-budaya setempat, Kalau hal ini tidak bersinergi antara Kamtibmas dengan budaya, tentunya ini tidak akan bisa berjalan dengan baik.

"Salah satu contoh kecilnya adalah permasalahan Kamtibmas berupa penanganan narkoba, belakangan ini narkoba sangat marak dan bisa berkembang dengan pesat, Tentunya anak-anak kita adik-adik harus bisa mempertahankan budaya yang ada supaya akan lebih mengarah kepada hal-hal yang bermanfaat," jelas mantan Kapolres Inhu. 

Mantan Kapolres Inhu yang menjabat selama kurang lebih satu tahun itu juga berharap kepada Kapolres Indragiri yang baru untuk bisa membawa angin sejuk yang ada di Polres Indragiri Hulu ataupun Kabupaten Inhu bisa berjalan dengan baik. 

"Saya beserta keluarga tentunya juga selama di dalam beraktifitas ataupun melaksanakan kegiatan di sini tentunya manusia biasa, kami memiliki kesalahan-kesalahan, sebab itu kami memohon maaf, terutama kepada tokoh tokoh masyarakat masyarakat," Jelasnya. 

Masih kata AKBP Arif, dirinya juga memohon doa restu karena setelah ini akan melaksanakan tugas di tempat yang jauh, berharap doa dan karunia-Nya, Pinta Arif. 

Tampak ratusan orang hadir di lokasi seperti para Kabag, Kasat, Kapolsek, seluruh Pejabat utama Polres Inhu,ketua LAMR Kab, Inhul H. Abdul Gofar, Ketua FKUB Kab. Inhu H Lasmi Ismael, ketua masyarakat Tionghoa Asun, Tokoh Nasrani, ibu Bhayangkara, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan para tamu undangan lainnya.**(Fauzi


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER