Kanal

Stand Bazar Meranti di MTQ Riau Ke-36 di Kota Dumai Sudah 90 Persen

PELITARIAU, Meranti - Jelang sepekan pembukaan Pameran/bazaar MTQ XXXVI Provinsi Riau tahun 2017 di Bukit Gelanggang Kota Dumai, pembangunan stand pameran Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti telah mencapai 95 persen.

Hal ini diungkapkan Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMP2T) Kabupaten Kepulauan Meranti selaku Ketua Koordinator Pameran/Bazaar Kafilah Kabupaten Meranti H .Irmansyah setelah meninjau langsung kondisi di lapangan.

Persiapan meliputi segala aspek, termasuk pembangunan stand, dekorasi, materi yang akan ditampilkan serta souvenir yang selalu menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung yang datang ke stand Meranti.

"Mengingat ini adalah pameran sempena MTQ, maka setiap unsur yang ada di stand Meranti harus lebih menonjolkan nuansa Islami, dan keunikan stand Meranti sebagai pameran daerah yaitu Sagu, 

Hal ini dapat dilihat dari mulai bangunan stand, materi yang ditampilkan sampai souvenir yang akan disiapkan untuk para pengunjung, "tutur Irmansyah Kepada Wartawan Rabu (6/12) Pagi.

"Tidak ada target, namun kita untuk memerintahkan MTQ ke-36 di Kota Dumai, untuk stand Meranti," ungkap Irmansyah. **Herman


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER