Kanal

Survei Indikator: Agus Peringkat Pertama, Anis Peringkat Buncit

PELITARIAU, Jakarta - Survei Indikator Politik Indonesia menempatkan pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni di peringkat pertama calon kepala daerah pilihan masyarakat Jakarta. Pasangan nomor urut satu itu mendapatkan 30,4 persen.

Peringkat kedua ditempati Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dengan 26 persen, sementara Anies-Sandiaga di peringkat terakhir dengan 24,5 persen.

Sebanyak 18,9 persen responden belum menentukan pilihan mereka.

Survei yang dilakukan pada 15-22 November itu dilakukan dengan metode multistage random sampling kepada 798 orang dari 800 responden yang direncakan. Margin of error dari jajak pendapat itu berkisar 3,6 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Sebelumnya, survei Lingkaran Survei Indonesia yang dilakukan dalam rentang waktu 31 Oktober-5 November menempatkan pasangan Anies-Sandi di urutan pertama dengan 31,9 persen.
Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak terganggu dengan hasil jajak pendapat yang dilakukan lembaga Indikator Politik Indonesia. Ia mengklaim akan tetap fokus berkampanye dan menjalankan strategi pemenangan jelang pilkada 2017.

"Tidak usah terburu-buru menyimpulkan apa-apa. Kerja terus, jalankan strategi karena survei sebenarnya tanggal 15 Februari 2017," kata Anies di Jakarta dikutip CNN Indonesia, kemarin.

Menurut Anies, hasil survei akan terus berbeda-beda setiap harinya. Anies yang juga pernah bekerja sebagai peneliti senior Lembaga Survei Indonesia mengaku tak mau berkecil hati maupun berbangga terhadap hasil survei yang dilakukan pada masa kampanye.

"Situasi kampanye selalu dinamis. Nanti kalau sudah menjelang akhir, baru tahu sebenarnya," ujarnya.

Mantan Menteri Pendidikan itu menuturkan, ia dan pasangannya, Sandiaga Uno, akan terus berkampanye dengan metode tata muka dengan warga Jakarta.

Hingga kini, menurut Sekretaris Tim Pemenangan Anies-Sandi, Syarif, pasangan nomor urut tiga itu telah mendatangi 549 titik di Jakarta sejak masa pendaftaran dan kampanye.

Dari 549 titik tersebut, Anies-Sandi menyambangi enam sampai delapan daerah setiap harinya di seluruh Jakarta.***(r 10)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER