Upacara 17 Hari Bulan Oktober Pemkab Inhil Berlangsung Hikmat

Jumat, 17 Oktober 2014

Wabup Pimpin Upacara 17 Hari Bulan Oktober

PELITARIAU, Tembilahan - Upacara 17 hari Bulan Oktober di halaman Kantor Bupati Inhil Jalan Akasia Tembilahan yang dipimpin Wakil Bupati Inhil H Rosman Malomo bersama unsur Muspida dan pejabat di lingkungan Pemkab Inhil, TNI dan POLRI berlangsung hikmat.

 

Dalam kesempatan Rosman menyampaikan bahwa kegiatan pertengahn bulan tersebut merupakan hal penting dalam mendukung tugas sebagai aparat penyelenggara pemerintahan di daerah, yang memiliki integritas, disiplin, komitmen dan tanggung jawab yang tinggi.


“Sebagai aparat penyelenggara pemerintah yang sadar akan tugas dan tanggung jawab yang dibebankan oleh negara, perlu kita sadari bahwa masih banyak hal-hal yang belum dapat kita capai. Salah satu kunci untuk mencapai keberhasilan tersebut adalah koordinasi, terutama antara Dinas/Instansi. Oleh karena itu melalui momentum apel ini, hendaknya kita jadikan sebagai refleksi, untuk lebih memahami dan memakni arti koordinasi, “ jelasnya.


Selain itu kata Wabup, untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, sikap disiplin yang juga harus diperbaiki dan ditingkatkan, karena hanya dengan disiplinlah semua tugas dan tanggung jawab dapat laksanakan dengan baik.


Kemudian, untuk seluruh PNS Pemkab Inhil, Wabup berpesan agar hal tersebut dapat direnungkan untuk dijadikan motivasi dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab melalui bidang masing–masing dalam rangka mencapai visi dan misi terwujudnya Indragiri Hilir yang lebih maju bermarwah dan bermartabat. (cr.mar)

 

Editorial : Ramdana Yudha