Menyerap Keinginan Masyarakat, Murkan Muhammad Reses di Kecamatan Palika

Kamis, 01 September 2016

Anggota DPRD Rohil Murkan Muhammad terlihat berdialog bersama masyarakat

PELITARIAU,Rohil- Melalui pelaksanaan reses ke dua ditahun anggaran 2016, diharapkan dapat menyerap dan mengaspirasi keinginan warga agar seluruh persoalan ditengah masyarakat mampu diselesaikan secara baik.

 

Dalam reses ini masih banyak menjadi keluhan masyarakat di kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), yang paling dikeluhkan masyarakat setempat itu mengenai pembagunan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan, sarana air bersih, penerangan dan rumah ibadah.

 

Demikian hal ini disampaikan Anggota DPRD Rohil, Murkan Muhammad , saat melakukan reses di Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), yang merupakan daerah pemilihannya. 

 

Kata Murkan, kita mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada masyarakat yang sudah mengungkapkan aspirasinya dalam Reses kali ini.

 

"Kemudian yang tak kalah penting adalah, masyarakat mengusulkan agar Pemkab Rohil memperhatikan kesejahteraan petani dan nelayan. Alasannya petani dan nelayan saat ini sangat sulit mengembangkan usahanya,"sebut Murkan.

 

Oleh sebab itu kedepan tentu saja kita berharap kepada Pemkab Rohil, akan ada perhatian khusus kepada petani dan nelayan tersebut.

 

"politisi partai Demokrat ini berharap reses kali ini dapat menampung aspirasi masyarakat sebanyak-banyaknya dan akan menjadikan bahan masukan di rapat DPRD Rohil nantinya,"pungkasnya.***Jr