Kapolda Riau Berkomitmen Akan Tindak Tegas Jika Anggotanya Bersalah

Jumat, 26 Agustus 2016

Kapolda Riau Brigjen Pol Supriyanto

PELITARIAU, Meranti- Peristiwa kasus pembunuhan salah satu perwira polisi oleh AP yang berujung penganiayan terhadap AP oleh oknum polisi polres meranti, hingga AP pun ikut meregang nyawa berujung timbulnya amukan masa di halaman mapolres kabupaten Kepulauan Meranti.

 

Bentrokan yang terjadi oleh masyarakat meranti antara polisi pecah dan tidak terelakkan lagi sehingga pada kamis (25/8/16) lalu lebih kurang pada jam 11:00 membuat 1 orang warga meranti yang ikut dalam unjuk rasa di mapolres meranti tewas tertembak. Hingga korban pada peristiwa meranti berdarah itu menjadi 3 orang.

 

Kapolda Riau Brigjen Pol Supriyanto kepada awak media Jum'at (26/8/16) mengatakan bahwa ia sangat prihatin atas peristiwa yang mengakibatkan bentrok antara masyarakat dan kepolisian. Dan anggota yang terbukti bersalah akan di lakukan tindak tegas. 

 

"Kita akan tindak tegas jika anggota saya tebukti bersalah dalam kasus penganiayaan dan kasus penembakan ketika bentrok berlangsung pada kamis (25/8/16) lalu,"kata Supriyanto.

 

Tambahnya pula, saya minta masyarakat meranti agar bisa pantau kegiatan kami, siapa yang salah akan di luruskan. Untuk proses pemeriksaan akan kita bawa ke pekanbaru karena kalau di meranti merupakan teman dan kerabat dekat.***ek