Jelang Keberangkatan CJH, Pimpinan DPRD Rohil Gelar Syukuran

Kamis, 11 Agustus 2016

Wakil Bupati Rohil, Drs Jamiluddin terlihat tepung tawar kepada kedua pimpinan DPRD Rohil, yang akan melaksanakan ibadah haji nantinya

PELITARIAU,Rohil- Menjelang keberangkatan Calon Jemaah Haji (CJH) ke tanah suci mekah, kedua pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Nasrudin Hasan dan Drs Syarifuddin MM, mengelar acara syukuran dikediaman rumah dinas ketua DPRD, kamis (11/8). Dalam acara syukuran tersebut turut dihadiri Bupati Rohil H Suyatno, Wakil Bupati Drs Jamiluddin, Wakil KetuaII DPRD Abdul Kosim, anggota DPRD,  Sekwan DPRD Syamsuri Ahmad S,sos, Kepala Dinas,Kantor/Badan dilingkungan Pemkab Rohil serta staf sekretariat DPRD. 

 

Ketua DPRD Rohil, Nasrudin Hasan dalam sambutnya mengatakan,terlebih dahulu saya mohon maaf jika selama ini dalam pergaulan, dalam bertutur sapa ada yang kurang mengena, saya mohon dimaafkan. 

Mohon juga doakan kami agar selamat dalam perjalanan pergi dan bisa melaksanakan ibadah haji dengan sempurna dalam kondisi sehat dan selamat kembali serta mendapatkan haji mabrur dari Allah.

 

"Saya sebagai hamba Allah yang banyak salah dan banyak dosa saya mohon di maafkan, dan semoga saya bisa membawa calon jemaan haji Rohil dengan selamat pergi dan selamat pula pulangnya," Kata Nasrudin Hasan.

 

Sementara Itu, Wakil ketua III DPRD Rohil Syarifuddin juga menghaturkan hal yang sama, mohon dimaafkan akan semua kesalahan baik itu secara sengaja maupun tidak sengaja yang pernah dilakukan. Ia juga berharap kepada anggota DPRD Rohil yang tinggal semoga selama keberangkatan ketanah suci segala urusan bisa di akomodir dengan lancar.

 

"saya mohon doa dari rekan-rekan sejabat, semoga perjalanan ini lancar tampa hambatan," papar Syarifuddin.

 

Keberankatan calon jemaah haji Rohil nantinya akan bergabung dengan calon jemaah haji dari Kota Dumai, Kampar dan kota Pekanbaru dengan jumlah 450 orang dengan mengunakan Kapal Veri Batam Jet menuju emberkasi Kota Batam.

 

Dalam syukuran itu juga diisi dengan tausiyah oleh Kepal kemenag rohil H Agustiar SA,g Sang penceramah banyak menyampaikan tata cara melaksanakan ibadah haji dengan baik serta makna-makna terdalam dari ibadah yang didambakan seluruh Umat Islam tersebut.

 

Pada akhir acara, Ketua DPRD Nasrudin Hasan dan Wakil Ketua DPRD III Drs Syarifuddin MM ditepungtawar oleh Bupati Rohil H Suyatno dan dilanjuti tokoh masyarakat. Terlihat Ketua DPRD dan Wakil Ketua DPRD III berkaca-kaca saat bersalaman dengan warga yang datang.***Jr