Croser Nasional Akan Tampil 23 Juli di Sirkuit Panglima Lirik Inhu

Ahad, 17 Juli 2016

Croser saat bertarung di sirkuit Panglima Lirik beberapa waktu lalu (dok/ fb Lirik)

PELITARIAU, Rengat-Satu lagi kebanggan bagi masyarakat Inhu yang akan menyelenggarakan kejuaraan Nasional Grastrack dilapangan sirkuit Panglima Lirik Kec. Lirik. Dimana sirkuit yang akan dipergunakan ternyata sudah diakui bertaraf Nasional sehingga bisa diikuti pembalap Nasional.

Selain itu juga kejuaraan ini sebagai ajang pembuktian bagi pembalap daerah Inhu sendiri dalam berlaga untuk menunjukkan prestasinya. Masyarakat luas dapat menyaksikan kejuaraan ini yang akan berlangsung selama dua hari yang dimulai pada 23-24 Juli mendatang.

Ketua Penyelenggara Kejuaraan Nasional Grastrack Aldo PPL, Minggu (17/7) mengungkapkan bahwa dalam kejuaraan tersebut dipastikan croser nomor 1 Indonesia Akbar Toufan akan tampil memperlihatkan kebolehannya. Serta akan ikut bertarung juga bersama dengan croser dari berbagai Propinsi dan juga Kabupaten/Kota di Riau serta juga beberapa Kecamatan di Inhu sebagai tuan rumah.

"Direncanakan Kejuaraan Nasional Grastrack ini akan dibuka oleh Bupati Inhu H. Yopi Arianto, serta dihadiri oleh Kalpores Inhu, Dandim dan undangan lainnya. Acara ini terlaksana berkerjasama dengan  Polsek Lirik, Pemerintah Kecamatan Lirik, PT. Pertamina EP, Pertamina PHE, Desa Lirik Area, Pemuda Kecamatan Lirik, dan IMI Riau,"jelas Aldo.

Lebih jauh diungkapkannya bahwa sampai dengan saat ini (Minggu, red) jumlah peserta yang akan mengikuti kejuaraan ini lebih dari 200 orang. Dengan Sponsor Utama adalah Green Tech dealer Kawasaki Rengat.

"Diharapkan dengan adanya kegiatan ini membawa dampak positif terutama bagi pemuda agar tidak kebut-kebutan dijalan raya namun menyalurkan hobinya di lokasi yang telah disediakan. Untuk dampak ekonomi selama kegiatan ini, para pedagang makanan ataupun minuman serta souvenir dapat berjualan dilokasi acara atau pada tempat-tempat yang ditentukan,"pungkas Aldo. (r 10)