Hari Ini, Bupati dan Wabup Meranti Mulai Safari Ramadhan Pertama di Kecamatan Tasik Putri Puyu

Rabu, 08 Juni 2016

ILUSTRASI

PELITARIAU, Meranti- Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, selama bulan suci Ramadhan Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Meranti akan menggelar Safari Ramadhan 1437 H / 2016 M, untuk menyambangi masyarakat dan shalat  berjamaah masjid di setiap Desa yang sudah ditentukan.

 
Untuk safari Ramadhan pertama, pada rabu (08/06/16) hari ini, Insyallah kalau tidak ada perubahan Wabup H Said Hasyim akan safari di Desa Tanjung Pisang Kecamatan Tasik Putri Puyu. Rangkaian kegiatan yang akan dilakukan terutama buka bersama di lanjutkan shalat maghrib berjamaah. 
 
Shalat isya dan shalat tarawih di Masjid Al –Barokah Desa Tanjung Pisang nantinya. Sedangkan jadwal safari Ramadhan untuk rombongan Bupati Meranti belum bisa di jadwalkan, karena Bupati Irwan sedang di luar kota menghadiri pelantikan Bupati Rohil di Pekanbaru.
 
Sedangkan pada hari berikutnya, kamis (09/06) besok, Pemkab Meranti safari Ramadhan di Kecamatan Merbau tempatnya di Masjid Besar Baitun Naim dan begitu juga hari berikutnya.
 
Kendati demikian, Menurut Kabag Humas Setda Kepulauan Meranti, Ery Suhairi SSos kegiatan safari Ramadhan Bupati dan Wabup Meranti bukan semata kegiatan seremonial tahunan saja, sekadar menyambangi warga lalu berbuka bersama dan selesai begitu saja. Selain menjalin silaturahmi, mempererat persaudaraan dan juga kegiatan safari ini sangat penting untuk digelar.
 
"Bahkan menjadikan sebuah momentum bagi Pemerintah Daerah untuk melihat langsung masyarakat, melihat para jamaah masjid serta mushalla dan juga mendengarkan langsung apa yang terjadi keluh kesah masyarakat di Desa. Agar persoalan tersebut mungkin Bupati dan Wabup nantinya bisa memberi solusi dan masukan agar keinginan masyarakat tersebut dapat terwujud baik di
bidang pembangunan, pendidikan, sosial dan lainnya," ujar Ery.
 
Bahkan Mantan Camat di Kabupaten Pelalawan ini juga menambahkan, ketika melihat dan mendengar berbagai persolan, tentunya dengan hal tersebut ada solusi atau program yang ditawarkan dan diharapkan dalam mengatasi berbagai problem di tengah masyarakat.
 
"Makanya dalam kegiatan safari Ramadhan ini sangat penting sekali, pak Bupati atau pak Wabup Meranti tidak sendiri, seperti biasanya di temani para kepala dinas kalau berhalangan Sekretaris atau Kabid yang mewakili, para Kabag dan pejabat lainnya. Tujuannya, agar Dinas terkait mengetahui langsung duduk persoalan di masyarakat tersebut  dan bisa mencari solusi yang tepat sesuai dengan fakta di lapangan," ungkapnya mengakhiri.***