Ultah Bupati Inhu Dibanjiri Masyarakat Dari Segala Penjuru

Ahad, 10 April 2016

Yopi Arianto saat menyambut ribuan masyarakat yang mendatanginya untuk memberi ucapan selamat.

PELITARIAU, Rengat - Bupati Indragiri Hulu (Inhu) H Yopi Arianto genap berusia 36 tahun, Minggu (10/4). Dihari ulang tahunnya, Bupati Yopi Arianto memperoleh ucapan selamat dari ribuan warga yang datang dari berbagai penjuru Inhu serta kabupaten tetangga seperti Inhil, Kuansing, Pelalawan hingga Kota Pekanbaru.

Bupati H Yopi Arianto juga memperoleh kado istimewa berupa 71 nasi tumpeng serta puluhan kue tart dari perwakilan masyarakat se Kabupaten Inhu. Selain itu, sejumlah pejabat serta tokoh masyarakat juga didaulat untuk memberikan testimoni pada acara syukuran dan doa bersama menempati rumah dinas Bupati Inhu di Jalan Ahmad Yani Rengat, Sabtu (9/4) malam. Acara juga diisi dengan hiburan rakyat seperti campur sari, randai, lukah gila, marawis hingga rebana dari kelompok majelis taklim.

Miswanto Ketua DPRD Inhu, menyampaikan ucapan selamat menempati rumah dinas dan selamat ulang tahun ke 36 untuk Bupati Inhu H Yopi Arianto. DPRD Inhu, sambung Miswanto, siap bekerjasama dan mendukung program Bupati Inhu H Yopi Arianto memajukan dan mensejahterakan masyarakat Inhu.

Kepala Kejaksaan Negeri Rengat, Supardi SH juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Bupati Inhu H Yopi Arianto. Kajari menegaskan bahwa ia beserta jajaran siap mendukung Pemkab Inhu untuk memajukan masyarakat. “Jangan takut, selagi niat kita baik untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat, Kejari Rengat akan siap mendukung,” tegasnya.

Selain anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, testimoni juga disampaikan perwakilan dari sejumlah element masyarakat termasuk Batin Jamin yang merupakan batin masyarakat Suku Talang Mamak di Desa Talang Jerinjing, Kecamatan Rengat Barat. Batin Jamin datang bersama Suku Talang Mamak se Kabupaten Inhu.

Menurut Batin Jamin, Bupati Inhu H Yopi Arianto merupakan sosok yang gigih dan dekat dengan masyarakat. “Pernah Pak Yopi datang ke tempat kami di Desa Talang Jerinjing. Tak bisa pakai mobil, ia pakai motor. Tak bisa pakai motor, ia jalan kaki,” ucap Batin Jamin.

Sementara itu, Bupati Inhu H Yopi Arianto menyampaikan ucapan terimakasih atas ucapan serta doa dari seluruh element masyarakat Inhu dan dari berbagai daerah lain di Provinsi Riau. Bupati mengaku terkejut atas antusiasme masyarakat yang luar biasa untuk hadir pada acara syukuran dan doa bersama tersebut.

“Sebenarnya ini merupakan bentuk syukur kita karena telah berhasil menyelenggarakan Pilkada dengan aman dan damai beberapa waktu lalu. Harapan kita, setelah Pilkada selesai, kita kembali lagi bersama tanpa membedakan satu dengan yang lainnya. Hentikan segala isu yang memecah belah serta fokus melaksanakan pembangunan untuk mensejahterakan masyarakat Inhu,” ucap Bupati H Yopi Arianto.*sry