Agar Dinas Terkait Cari Alternative Soal Sampah Beserakan Di Jalan Rumbia

Jumat, 01 April 2016

Saat melakukan peninjauan di Jalan Rumbia Selatpanjang

PELITARIAU, Meranti- Terkait Sampah berserakan yang ada di Jalan Rumbia Selatpanjang, Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Meranti H Said Hasyim mengharapkan kepada Dinas terkait agar dapat mencari jalan alternative serta langkah apa saja, agara sampah tersebut bisa secepatnya di buangkan ke tempat pembuangan akhir sampah (TPAS) yang berada di Desa Gogok Kecamatan Tebing Tinggi Barat.

 
"masalah sampah ini bukan persoalan masalah besar, akan tetapi selalu di besar–besarkan," kata Said, saat menyempatkan untuk melihat pembuangan sampah sementara di Jalan Rumbia di samping Kantor  Camat Tebing Tinggi.
 
Selain itu, dirinya juga mengatakan kalau ia kerap mengingatkan juga kepada masyarakat Kota Selatpanjang agar tidak membuang sampah sembarangan baik di tepi jalan, parit, gorong–gorong dan di air laut. 
 
"Oleh sebab itu, Dinas terkait harus bisa membuat gagasan yang terbaik untuk masalah sampah ini, agar suasana Kota Selatpanjang lebih nyaman dan bersih," ujar Said.
 
"Saya berharap agar kedepannya sampah ini jangan ada lagi tempat penampung sementara. Kalau bisa langsung di bawa ke TPAS di Desa Gogok sana," harapnya.
 
Selain itu pula, dirinya juga meminta agar kedepannya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti dan DPRD supaya agar membahas untuk di Peraturan Daerah (Perda) terkait masalah Pembuangan sampah tersebut.***