Rehab 3 Ruang Kelas SDN 011 Redang Seko Tuntas, 3 Ruang Kelas Lagi Butuh Perbaikan

Sabtu, 26 Maret 2016

KUPTD Pendidikan Kecamatan Lirik A Malik melakukan Sidak di SDN 011 Redangseko

PELITARIAU, Rengat - Kondisi 6 ruang kelas SDN 011 Redangseko Kecamatan Lirik Kabupaten Indragiri hulu (Inhu) Riau yang rusak parah di rehab secara bertahap, November tahun 2015 dengan nilai Rp 177 juta lebih sumber anggaran APBN menuntaskan pekerjaan rehab 3 ruang kelas SDN 011 Redangseko.

Sedangkan untuk rehab lanjutan 3 ruang kelas SDN 011 Redangseko tersebut yang kondisinya masih rusak akan di rehab tahun 2016 ini dengan sumber anggaran APBD Inhu. Dengan sudah selesainya pekerjaan rehab 3 ruang kelas SDN 011 tahun anggaran 2015 lalu saat ini sudah bisa di gunakan kembali.

Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Lirik A Malik melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke SDN 011 Redangseko yang berada di jalur jalan Lintas Timur tersebut, Sabtu (26/3). "Saya sudah melihat langsung dilapangan yang sebenarnya, tiga ruangan sudah selesai pekerjaan rehabnya sumber sanggaran APBN 2015," jelas A Malik.

Kepala UPTD ini juga meninjau sarana pendukung lainya yang ada di sekolah tersebut seperti WC, pagar, meja kursi maupun peralatan lainnya. "Dengan adanya sidak ini maka dapat dilihat secara langsung pekerjaan bangunan kelas baru yang sudah selesai dan 3 ruangan yang akan di rehab lagi," ujarnya seraya menyampaikan kalau hasil sidaknya akan di laporkan kepada atasan.

Sementara itu Kepala SDN 011 Redangseko Thamrin menambahkan bahwa tiga ruang kelas yang direhab dengan sumber anggaran APBN tahun 2015 sudah di pertanggung jawabkan. Dalam pelaksanaan pembangunan di SDN 011 Redangseko kepala desa (Kades) terlibat langsung dalam Tim Pelaksana Rehabilitasi Ruang Kelas (TPR2) tahun 2015.

"Anggaran Rp 177 lebih dari APBN tahun 2015 lalu tuntas untuk pekerjaan rehab 3 ruang kelas pada November 2015, batas akhir pekerjaan 3 desember 2015, pekerjaan rehab lebih awal tuntas di kerjakan," jelasnya.

SDN 011 Redangseko memiliki 9 ruang kelas, dimana saat ini 1 ruangan kata Kepsek digunakan untuk ruang majelis guru, 1 ruangan untuk perpustaakaan "Ada tiga ruangan kelas kita yang butuh renovasi, insya allah tahun 2016 ini akan di perbaiki dengan APBD Inhu, usulan sudah kita sampaikan," katanya.

Lebih jauh disampaikannya, pekerjaan 3 ruangan sebelumnya berupa pergantian atap multiruf dan pembuatan dinding rolling door. Kata Thamrin pekerjaan 3 ruangan kelas sebelumnya dikerjakan sesuai prosedur dengan mengumumkan pekerjaan mengunakan papan pelang pelaksanaan proyek.*sry.