Warga Jatim Meninggal Setelah Terjadi Kecelakaan Lalin di Inhu

Senin, 22 September 2014

internet

PELITARIAU, Rengat-Kecelakaan Lalulintas (Lalin) terjadi di ruas Jalan Lintas Timur, tepatnya di KM 199 desa Talang Jerinjing Kec. Rengat Barat Inhu. Kecelakaan lalin tersebut menyebabkan meninggal dunianya seorang warga Kelurahan Selosari Kec. Magetan Propinsi Jawa Timur (Jatim).

 

Kecelakaan lalin di Talang Jerinjing ini bermula ketika sebuah mobil Isuzu Panter Pick Up BM 8209 TG yang dikemudikan Risyanto (30) datang  dari arah Pekan  Baru mnuju arah  Propinsi Jambi. Sesampainya di  desa Talang Jeinjing KM 199  mobil panter lepas kendali karena di duga sopir mengantuk. sehingga mengambil jalan kekanan menabrak tumpukkan tanah yg berada dibahu jalan sebelah kanan arah Jambi.

 

Dalam waktu bersamaan dan dari arah berlawanan datang Mobil Truck Mits Canter BH 8766 MG yang dikemudikan Alexander Sinulingga (24). Melihat Mobil Isuzu Panter Pick Up tersebut lepas kendali supir truck meminggirkan mobilnya diluar badan jalan tetapi akhirnya Mobil Isuzu Panter Pick Up menyerempet bahagian samping kepala depan dari Mobil Truck Canter BH 8766 MG yg sudah berhenti tersebut,

 

Akibat dari kejadian tersebut Mobil Isuzu Panter Pick UP BM 8209 TG terpental dan terbalik kearah kiri bahu jalan sebelah kiri arah Seberida dalam posisi berbalik arah yg mengakibatkan penumpang Mobil Isuzu Panter Pick Up  Mugtiyo Bangkit (24) warga Propinsi Jatim meninggal dunia.

 

Kapolres Inhu AKBP Aris Prasetyo Inderayanto melalui Kasubag Humas Polres Inhu Ipda Yarmen Djambak, Senin (22/9) kepada wartawan membenarkan terjadinya kecelakaan lalin di desa Talang Jerinjing yang mengakibatkan jatuh korban meninggal dunia. Kejadian lalin tersebut menurut Yarmen  sesuai LP/92/IX/2014/Riau/Res Inhu/Laka Lantas. Terjadi pada pada hari Minggu, (21/9) sekira jam 03.30 Wib subuh. ((cr. rio)

 

Editorial: Rio Ahmad