Sebanyak 45.647 Anak di Inhu Jadi Sasaran PIN Polio

Rabu, 02 Maret 2016

PELITARIAU, Rengat – Sebanyak 45.647 orang anak usia nol bulan hingga 59 bulan menjadi sasaran pemberian imunisasi Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tahun 2016. Sementara jelang pelaksanaan PIN Polio tersebut secara serentak pada tanggal 8 Maret mendatang, sudah dilakukan berbagai sosialisasi kepada masyarakat.

“Pemberian imunisasi kepada anak dibawa usia 59 bulan itu tanpa memandang status imunisasinya. Sehingga target untuk bebas polio di tahun 2016 ini dapat tercapai,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Inhu H Suhardi SE Msi, Selasa (1/3).

Menurutnya, penyebaran informasi tentang pemberian imunisasi melalui PIN Polisi ini dilakukan dengan memberikan sosialisasi kepada masyarakat yang memiliki anak usia nol tahun hingga 59 bulan. Pemberian sosialisasi itu diberikan melalui masing-masing Puskesmas dalam wilayah Kabupaten Inhu.

Tidak hanya itu, sosialisasi juga disampaikan melalui talk show di radio serta pemasangan sejumlah baliho. “Sosialisasi ini sudah dinilai cukup dengan harapan masyarakat dapat mengetahui betapa pentingnya pemberian inuminasi Polio tersebut,” ungkapnya.

Jelang pelaksanaan PIN Polio ini sambungnya, juga dipastikan logistik imunisasi ke Diskes Provinsi Riau hingga tiba di Kabupaten Inhu. Bahkan, hingga saat ini semua kebutuhan jelang pelaksanaanya sudah terpenuhi.

Untuk itu harapnya, kepada masing-masing orangtua hendaknya pada hari pelaksanaan pemberian imunisasi Polio tersebut, tidak ada lagi yang tidak datang ke Pos Yandu atau Puskesmas terdekat. Kemudian, kepada masing-masing kader kesehatan hendaknya memastikan informasi tentang pemberian imunisasi tersebut sampai kepada masyarakat.

Selaian itu sebutnya, pada hari puncak pelaksanaan pemberian imunisasi tersebut yakni pada tanggal 8 Maret mendatang, diberikan langsung oleh Bupati Inhu H Yopi Arianto SE secara simbolis. “Mudah-mudahan sasaran pemberian imunisasi Polio dapat tercapai,” harapnya.**(surya)