Jalur Darat Belum Dapat Diakses Roda empat, BPBD Riau Salurkan Logistik Lewat Udara

Jumat, 18 Desember 2015

Kepala BPBD Provinsi Riau saat akan bertolak ke desa Pangkalan Kapas, Kabupaten Kampar menggunakan Helycopter di VIP Lancang Kuning Bandara SSK II Pekanbaru, Jumat (18/12) pagi

PELITARIAU, Pekanbaru- Untuk menyalurkan bantuan logistik kepada daerah terisolir akibat di landa banjir dan tanah longsor di Desa Pangkalan Kapas, Kampar Kiri Hulu, Kabupaten Kampar dan akses jalur darat di desa tersebut tidak dapat di lalui oleh mobil, hari ini Jumat (18/12) pagi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau menggunakan Helycopter milik BPBD Provinsi Riau dari VIP Lancang Kuning berangkat menuju lokasi tersebut.
 
"Hari ini kita pergi lagi mengirim bantuan ke desa Pangkalan Kapas untuk memasok keperluan makanan masyarakat yang wilayahnya terendam banjir," kata Kepala BPBD Riau, Edwar Sanger kepada Pelitariau.com Jumat (18/12) pagi di VIP Lancang Kuning.
 
Terlihat di landasan pacu VIP Lacang Kuning Bandara SSK II Pekanbaru telah di siapkan satu helycopter dengan cap BPBD pada bodynya dengan setumpuk bantuan logistik yang telah di persiapkan untuk di saliurkan ke daerah terkena bencana banjir tersebut di desa Pangkalan Kapas, Kabupaten Kampar.
 
"Hari ini kita kirimkan satu lagi bantuan makanan Desa Pangkalan Kapas dalam bentuk bantuan logistik," tutur Edwar Sanger.
 
Iya pun mengatakan bahwa kondisi jalan di desa tersebut untuk akses kendaraan roda dua sudah bisa, dan kini masyarakat setempat sudah mulai melakukan aktifitas seperti biasanya.***osp