Pemerintah Pelalawan, Targetkan Tiga Besar Pada MTQ Ke XXXIV Tingkat Provinsi

Kamis, 12 November 2015

Keterangan Poto; Diwakili Asisten II Bidang Pembangunan, Atmonadi, lepas keberangkatan 44 kafilah Pelalawan Kamis (12,11,2015).jpg

PELITARIAU, Pelalawan- Dalam rangka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XXXIV tingkat Provinsi Riau, di Kabupaten Siak. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan melepas 44 kafilah, Kamis (12/11/2015).

Dengan adanya 44 kafilah asal kabupaten pelalawan ini, di targetkan masuk dalam tiga besar pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XXXIV  tingkat Provinsi Riau, di Kabupaten Siak nanti tentunya.

Pada kesempatan ini, Bupati Pelalawan, HM Harris diwakili Asisten II Bidang Pembangunan, Atmonadi, melepas keberangkatan 44 qari qariah yang terdiri dari 22 perempuan dan 22 laki-laki.

Asisten II Bidang Pembangunan, Atmonadi dalam sambutannya  berharap agar seluruh utusan dapat menjadi yang terbaik, sekaligus bisa mengharumkan nama Kabupaten Pelalawan di tingkat Provinsi Riau. Untuk selama pelaksanaan MTQ di kabupaten siak,agar dapat menjaga kesehatan. Ujar Atmoladi.

“Pagi hari ini merupakan hari yang bersejarah, 44 orang  akan berjuang untuk membawa nama baik daerah kita di Tingkat Provinsi, dari tujuan akhir dari setiap pertandingan adalah memperoleh hasil yang terbaik,” ungkapnya

Begitu juga, bagi Qori-qoriah  diharapkan dapat  menjaga nama baik Kabupaten Pelalawan. Apalagi iven ini adalah iven bergensi syarat nuansa Islam, tutup  Atmonadi.***