Perairan Laut Rohil Dikepung Asap,Nelayan Tidak Berani Kelaut.

Kamis, 22 Oktober 2015

Terlihat kondisi Perairan laut Rohil, yang di landai kabut asap

PELITARIAU.COM,BAGANSIAPIAPI- Hingga saat ini diperairan laut Rohil khsusnya di Kecamatan Panipahan,kecamatan Pasir Limau Kapas dikepung asap. Kini para nelayan tidak berani inggin kelaut," hal ini disampaikan Camat Palika M Idris,saat ditemui media ini kamis, (22/10).
 
kata Idris, nelayan di wilayahnya juga banyak yang tidak melaut karena kabut asap yang tebal. “Nelayan tidak berani ke laut, kabut asapnya cukup tebal. Kalaupun ada yang melaut, tidak berani jauh dari pantai. Tentunya ini berdampak pada hasil tangkapan, namun mereka juga tidak berani mengambil resiko,” jelasnya.
 
Dengan kondisi cuaca yang berasap ini, semua aktivitas masyarakat Panipahan jelas terganggu. Dampaknya, nelayan tidak berani ke laut. 
 
“Kita harap ada solusi yang dilakukan pemerintah mengatasi kabut asap yang cukup lama berlangsung, karena dampaknya yang dirugikan masyarakat juga,” ungkap Idris.
 
Akibat kabut asap, tangkapan nelayan kita banyak berkurang, apa lagi saat ini ekonomi warga setempat makin parah," ujarnya ***Jr