Jarak Pandang Sempat Membaik, Citylink Melakukan Penerbangan

Sabtu, 05 September 2015

Ridwan, District Sales Manager Citylink.

PELITARIAU Pekanbaru - Mengenai kebererangkatan hari ini Jumat (4/9) pesawat Citylink tujuan jakarta-Pekanbaru keberangkatan jam 05.25 wib, jarak pandang membaik pagi tadi sebelum Take Off jam 05.30 wib, itu 1000 meter, pada jam 06.00 wib menjadi 1500 meter, dan kemudian melakukan penerbangan ke Pekanbaru.

Pada saat di atas jam 07.00 wib mendapat informasi jarak pandang menurun hingga 500 meter, ungkapnya lagi karena sudah terlanjur berangkat akhirnya kita melihat perkembangan terkahir di bandara kemudia kita mencoba untuk melakukan Holding Area (berputar-putar) di atas bandara SSK II Pekanbaru selam satu jam, tetapi tidak ada perubahan cuaca sampai dengan 1000 meter minimal sampai dengan 700 meter saja.

Kemudian ingin di pindahkan ke Batam, namun mengingat bandara di Batam penuh dan bandara Kuala Namu Medan juga tertutup kabut asap, akhirnya kita kembali lagi ke Jakarta, ujar Ridwan, District Sales Manager Citylink kepada pelitariaucom.

Pada saat disinggung mengegnai kerugain finansial, Ridwan menuturkan pasti ada kerugian finansial, namun untuk nilai kerugiannya belum bisa dihitungkan, karena dari Citylink jakarta langsung yang menghitungkan.

"Dikareanakan keberangkatan pagi tadi dari Jakarta-Pekanbaru, itu minyaknya tidak ada yang membayarkan, hanya dari kami saja yang membayar, maka dari sisi itu kerugian kami," ujar Ridwan.

Kemudian ungkapnya lagi khusus Citylink sendiri dari enam penerbangan hanya satu yang normal, itu penerbangan pda malam hari jam 20.10 WIB. terkait penumpang Citylink memberikan kebebasan kepada penumpang, apakah minta uang kembali atau atur sekejul penerbangan lagi, ungkap District Sales Manager Citylink.***Od