Kualitas Ayam Menentukan Lezatnya Olahan Ayam

Jumat, 26 Juni 2015

ilustrasi@net

PELITARIAU - Olahan ayam merupakan makanan yang umum disajikan sehari-hari. Masakan ayam yang lezat ditentukan oleh bumbu dan teknik pengolahan, selain itu ada hal yang paling menentukan lezatnya masakan ayam yakni kualitas daging ayam yang digunakan.

Seperti yang tertulis dalam buku Resep Komplit Masakan Padang yang di susun oleh Great Kitchen, kualitas ayam menentukan lezatnya olahan ayam. Daging ayam akan menghasilkan rasa serta tekstur yang lezat jika ayam masih berusia cukup muda. Ayam yang tua akan menghasilkan daging yang alot.

Selain itu, daging ayam segar lebih direkomendasikan ketimbang daging ayam yang telah beku. Daging ayam beku menandakan kalau ayam sudah tidak dalam keadaan segar, sebaiknya hindari memilih daging ayam yang seperti ini.

Satu hal lagi yang harus diperhatikan, harga murah yang dibanderol pada daging ayam harus diwaspadai. Daging ayam yang segar memiliki harga yang tidak jauh berbeda antara satu pedagang dengan pedagang lainnya jadi Anda patut curiga jika harga ayam jauh dibawah harga pasaran.***okezone