Wabup Erianda Hadiri Pelantikan Pengkab PPI Rohil

Kamis, 12 Maret 2015

Wakil Bupati Erianda

PELITARIAU, Bagansiapiapi- Wabup Erianda menghadiri pelantikan Pengkab PPI Rohil periode 2014-2018. Permintaan PPI agar dibuatkan asrama, diterima Wabup.
 
Wakil Bupati Erianda menghadiri pelantikan Pengurus Kabupaten Purna Paskibaraka Indonesia (PPI) Rokan Hilir periode 2014-2018. Dalam kesempatan tersebut, dia mendengarkan permintaan organisasi itu, asrama dan dilibatkan dalam perekrutan paskibraka.
 
Pelantikan, Kamis (5/3/15) di gedung serbaguna Bagansiapiapi, Erianda disambut antusias ratusan generasi muda didalam ruangan itu.
 
Dalam sambutannya, Erianda mengaku sudah mendengarkan permintaan Pengurus Kabupaten Purna Paskibraka Indonesia Rokan Hilir, yang menginginkan asrama, dan permintaan itu akan diperjuangkan serta meminta restu DPRD, karena kegiatan paskibraka ini setiap tahun rutin dilaksanakan.  
 
Permintaan lain, agar dilibatkan dalam perekrutan paskibraka setiap tahun, Erianda sudah bisa memastikan, kedepan, dalam perekrutan, akan dilibatkan.
 
Sebelumnya, Ketua Pengurus Kabupaten Purna Paskibraka Indonesia Rokan HIlir Maslan meminta dibuatkan asrama, agar setiap tahun dalam proses latihan paskibraka tidak lagi menyewa hotel. Juga diminta, agar dalam perekrutan paskibraka mereka dilibatkan.
 
Sementara itu, pelantikan Pengurus Kabupaten Purna Paskibraka Indonesia Rokan HIlir, dilakukan pengurus Provinsi Riau, dan langsung diserahkan pataka dari pengurus provinsi kepada ketua kabupaten, Maslan.
 
Di tempat itu, dalam laporan panitia pelaksana, Pengurus Kabupaten Purna Paskibraka Indonesia Rokan HIlir melaporkan, kepengurusan ini telah terpilih dalam musda II PPI Rokan Hilir, 16 Juli 2014 lalu.*Adv/Jar