Waah.. 1 Siswi SMK Erna di Dumai Gagal UN Sistim Online Pelajaran CBT

Selasa, 14 April 2015

Peserta UN sistim Online di SMK Erna Kota Dumai Provinsi Riau sedang terlihat mengerjakan soal UN

PELITARIAU, Dumai - Walaupun sudah dipersiapkan jauh-jauh hari, ternyata sistem online yang sudah disiapkan oleh kementerian pendidikan RI masih mengalami permasalahan. ‎

Permasalahan UN sistim Online berakibat buruk bagi  siswi SMK Erna Dumai atas nama Suci Roziana gagal ujian CBT. Suci tidak termasuk dalam data base UN Online yang di ikutinya.

Kepala sekolah SMK Erna Dumai Ponto meres ketika dikonfirmasi pelitariau.com Selasa (14/4) membenarkan bahwa satu orang siswanya atas nama Suci Roziana jurusan administrasi perkantoran (AP) tidak dapat ikut ujian karena tidak ada dalam data base sistim UN Online.

"Benar satu orang siswa kita tidak bisa ikut UN Online mata pelajaran CBT, karena namanya tidak masuk dalam database kementria pendidikan RI," ucapnya.

Ponto juga menambahkan, karena Sitem troble ini siswa yang bersangkutan harus ujian senin mendatang sesuai juklak yang telah ditetapkan kementerian RI. "Masalah ini sudah kita sikapi, tidak ada persoalan UN susulan mata pelajaran yang bersangkutan," jelasnya.***

Penulis: Bie/Pen