Pohon Beringin Berumur 15 Tahun Tinggi 52 cm Singkirkan 547 Pohon di Kontes Bonsai se-Riau

Senin, 07 Februari 2022

Ketua PPBI Inhu Dodi Nefeldi memberikan sambutan dan Beringin Kimeng (Ficus Microcarpa, red) umur pohon 15 tahun dan tinggi pohon 52 cm yang menyabet 4 piala kategori dalam kontes bonsai di Riau

PELITARIAU, Inhu - Pameran dan kontes pesona bonsai ditaja Persatuan Pengemar Bonsai Indonesi (PPBI) Cabang Indragiri Hulu (Inhu)-Riau Minggu (30/1/2022) sampai dengan (02/2/2022) kemarin di Lapangan Terbuka Hijau (RTH) Rengat, memamerkan 548 pohon raksasa yang berhasil dikerdilkan oleh pencinta pohon mini se-Riau untuk di nilai oleh dua juri nasional Herman dari Madiun dan Bambang Suroso dari Bogor. 

Dari 548 jenis pohon mini buatan ini dengan jenis pohon adalah, Anting Putri, Beringin Kimeng, Beringin Benyamina, Beringin Elegan, Kupa Landak (anggur brazil), Arabika, Serut, Kawaista Batu, Hokiantea, Sisir, Santigi, Asem Jawa, Kaliandra, Jeruk Kingkit, Cemara Sinensis, Sancang, Kemuning, Bunut, Kelor, Putri malu dan pohon jenis Cucur Atap.

Pohon yang dikerdilkan ini dibawa oleh peserta dari Kabupaten se-Riau termasuk bonsai dari Pekanbaru dipamerkan untuk diikutsertakan dalam kontes bonsai perdana se-Riau yang digelar di Rengat.

Peserta pameran dan kontes membawa bonsai dari Pekanbaru, Siak Dayun, Perawang, Bankinang, Kerinci, Pelalawan, Ukui, Pelalawan, Kuantan Singingi, Tembilahan, Kota Baru-Inhil, Air Molek, Perana, Pematangreba, Belilas, Lirik Rengat dan banyak juga bonsai diikutsertakan dalam kontes bonsai berasal dari Provinsi Jambi.

Ketua PPBI Cabang Inhu, Dodi Nefeldi berbincang dengan wartawan Senin (7/2/2022) menjelaskan, kalau dua juri nasional yang melakukan penilaian untuk 4 kategori jenis bonsai juga melayani sharing sessions dengan peserta pameran dan kontes bonsai, bonsai yang baik, dan bonsai yang indah itu juga dijelaskan kepada peserta kontes oleh juri.

"Kita akan buat kegiatan pameran kontes Bonsai sebagai kegiatan rutin tahunan, terimakasih saya ucapkan kepada seluruh tim PPBI Inhu yang sudah kerja keras mensukseskan pameran dan kontes bonsai se-Riau yang dipusatkan di Inhu," ucap Dodi.

4 kategori dalam kontes bonsai kemarin kata Dodi Nefeldi diantaranya, kategori Best In show adalah penampilan terbaik dari seluruh peserta, kategori Best In Class adalah bonsai terbaik di class bonsai jadi, kategori Best In size adalah terbaik di ukuran Besar (Large) bonsai jadi dan kategori Best ten Bonsai jadi yaitu 10 terbaik di class bonsai jadi.

Dari 548 bonsai tersebut, ada satu bonsai mendapatkan empat kategori yang dilombakan dalam kontes bonsai se-Riau di Rengat kemarin, yaitu pohon Beringin Kimeng (Ficus Microcarpa, red) umur pohon 15 tahun dan tinggi pohon 52 cm milik Ali Mulhakim Rais dari Tanjung Gading Kecamatan Pasirpenyu Kabupaten Inhu.

Harapan terpenting PPBI Kabupaten Inhu kata Dodi, selain pamaran bonsai dan kontesnya dijadikan ajang kegiatan setiap tahun, kegiatan serupa bisa diikuti di tingkat nasional dan kalau bisa kegiatan pameran bonsai tingkat nasional dan kontesnya ditahun depan dilaksanakan di Kabupaten Inhu.

"Kegiatan ini harus ditingkatkan, semua kegiatan pameran dan kontes bonsai akan kami sampaikan juga secara langsung kepada Bupati, untuk mendapatkan dukungan kegiatan pameran dan kontes bonsai nasional dilaksanakan di Inhu," ucapnya. **prc