Besok Panja Migas DPR RI Kunjungi Riau, Lihat Proses Transisi Blok Rokan

Senin, 08 Maret 2021

Abdul Wahid

PELITARIAU, Pekanbaru - Anggota Panja Migas Komisi VII DPR RI, Abdul Wahid mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan kunjungan ke Riau, Selasa (8/3/2021) besok. Kunjungan tersebut guna menindaklanjuti proses transisi pengelolaan Blok Rokan dari PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) ke Pertamina.

Abdul Wahid mengatakan kunjungan ini merupakan tindaklanjut dari hasil pertemuan Panja Migas dengan beberapa stakeholder seperti Pemprov Riau, SKK Migas, CPI, PGN, LAMR dan lainnya pada 9 Februari 2021 lalu.

"Panja Migas ingin melihat proses transisi Blok Rokan, meninjau lapangan, seberapa jauh prosesnya. Karena kan dikatakan di awal prosesnya sudah 85 persen yang disampaikan ke DPR RI kemarin," kata Abdul Wahid.

Ketua DPW PKB Riau ini mengatakan, Panja nantinya juga akan menggali beberapa hal penting yang menjadi hasil pertemuan di Komisi VII.

"Termasuk juga kesiapan Badan Usaha Milik Adat (BUMA) yang merupakan badan usaha bentukan LAMR," tukasnya. **prc4