DPRD Inhu Segera Panggil PLN & PT. WK, Terkait Kedatangan Kades Lirik

Kamis, 08 Januari 2015

Wakil Ketua DPRD Inhu Adila Ansori dan Arifin

 

PELITARIAU,Rengat –DPRD Inhu dalam waktu dekat ini segera akan memanggil pihak PLN dan PT. WK pengelola PLTMG. Terkait dengan sering matinya listrik secara mendadak dan sudah meresahkan masyarakat.

 

Hal tersebut diungkapkan oleh Adilla Ansori Wakil Ketua DPRD Inhu saat menerima pengaduan Kepala Desa (Kades) Kec. Lirik. “Sebagai wakil rakyat dan  satu-satunya anggota dewan yang hadir di ruangan rapat hanya bisa menampung aspirasi yang di sampaikan oleh seluruh Kades se Kec. Lirik kemudian menyampaikan kepada ketua komisi III yang kebetulan tidak hadir,”.

 

Menurut Adila pihaknya  akan menindak lanjuti hal ini bahkan dalam minggu ini atau paling lambat bulan ini sudah teragendakan. Masalah ini tidak hanya terletak pada PLN saja tetapi PLTG juga harus bertanggung jawab dan tidak boleh lepas tangan begitu saja karena saling berkaitan.

 

 

Pertemuan antara Kades se Kec. Lirik dan pimpinan dewan ini berlangsung dengan aman, lancar dan tertib.

 

Penulis : tony/aan

Editor    : rio ahmad