Polres Inhu Turunkan 264 Personil Pada Malam Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2014

Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo

PELITARIAU, Rengat - Menjelang malam puncak perayaaan pergantian tahun baru 2014 ke 2015, Polres Inhu menurunkan sebanyak 264 personil. Selanjutnya  ditempatkan di beberapa titik yang dianggap rawan akan terjadinya tindakan kriminal.


Demikian diungkapkan Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo melalui Wakapolres Inhu Kompol Defrianto di ruang kerjanya Rabu (31/12).


"Untuk memberikan rasa aman saat perayaan pergantian tahun, Polres Inhu sudah siap menurun sebanyak 264 personil. Diantaranya  akan ditempatkan di gereja dan tempat perayaan berlangsung, sesuai dengan tugas yang sudah ditetapkan," jelas Defrianto.

 

Guna melihat persiapan pengamanan lebih dekat, Kapolres Inhu Ari Wibowo sore jelang pergantian tahun melakukan peninjauan di lokasi pos pengamanan Ops Lilin. Serta meminta dan mendapatkan informasi kepada anggota yang sedang bertugas serta masyarakat tentang kondisi dilapangan.

 

“Alhamdulillah sampai sore Inhu dalam kondisi aman dan kondusif. Serta kita berharap agar tidak terjadi hal-hal yang dapat mengganggu keamanan ketertiban masyarakat,”harap Ari. (cr. tony)

 

Editorial: rio ahmad