Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bengkulu, Tak Berpotensi Tsunami

Sabtu, 22 Agustus 2020

Ilustrasi

PELITARIAU, Jakarta - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa berkekuatan magnitudo 5,7 mengguncang Provinsi Bengkulu pada Sabtu (22/8).

Berdasarkan akun Twitter @InfoBMKG gempa tercatat terjadi pada pukul 07.39 WIB.

BMKG mencatat pusat gempa berada pada koordinat 3,98 Lintang Selatan dan 101,04 Bujur Timur.

Pusat gempa diperkirakan berada pada jarak 137 kilometer (Km) barat daya kota Bengkulu, provinsi Bengkulu.

Kedalaman pusat gempa diperkirakan 21 Km Km di bawah permukaan laut. BMKG menyatakan gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. **prc4

 


sumber: cnnindonesia