Rumah Ketua BPD Rawang Bonto Ludes Dilalap Si Jago Merah

Selasa, 12 Mei 2020

PELITARIAU, Baserah - Rumah kediaman Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Rawang Bonto, Kecamata Kuantan Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau ludes dilalap si jago merah.

Hal itu dibenarkan oleh Camat Kuantan Hilir, Jhon Pitte Alsi kepada HarianTimes.com pada Selasa (12/5/2020) dinihari.


Sejauh ini kata Camat Kuantan Hilir, penyebab kebakaran yang menimpa dua unit rumah warga di Desa Rawang Bonto belum diketahui. Hal ini sudah ditangani oleh pihak kepolisian di Polsek Kuantan Hilir.


"Yang terbakar itu dua unit rumah petak kost an. Satu unit merupakan rumah kontrakan yang dihuni oleh Ketua BPD Rawang Bonto, dan satu unit lagi merupakan tempat usaha sembako pemilik rumah, yakni Pak Fajri yang juga merupakan mantan Lurah," jelas Camat Kuantan Hilir.


Kobaran api yang begitu ganas dengan mudah melahap habis bangunan rumah kontrakan dua pintu atau dua petak tersebut. Kejadian berlangsung sekira pukul 1.21 WIB.


Kerugian materi sementara yang diakibatkan kebaran tersebut, ditaksir sebesar Rp 100 jutaan lebih," ujar Jhon Pitte Alsi.


"Untuk data lengkapnya, saya sudah perintahkan Kasi Trantib Kecamatan agar mendata semua kerugian materi yang ditimbulkan kebakaran ini paling lambat besok pagi," tegasnya.


Beliau sangat mengapresiasi tindakan pertolongan yang diberikan masyarakat terhadap sesama warga yang mengalami musibah di sekitarnya.


"Alhamdulillah dan terima kasih atas kesigapan warga dengan menggunakan alat seadanya api bisa dipadamkan dan tidak menyambar ke rumah warga yang lainnya," ucap pria yang akrab disapa Pitte.


Camat Kuantan Hilir menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa waspada, terutama dalam suasana bulan suci ramadhan. "Sebelum tidur lakukan pengecekan dulu terhadap rumah, baik itu pintu rumah, jendela maupun api kompor, dan lain sebagainya. Termasuk barang barang berharga lainnya," harap Jhon Pitte Alsi. **prc4