Gunakan Tali Ayunan, Karyawan PT. BIP Inhu Gantung Diri

Jumat, 05 Desember 2014

ilustrasi

PELITARIAU, Rengat-Marudut Siregar (19) karyawan PT. Bagas Indah Perkasa (BIP) Inhu  ditemukan tewas gantung diri. Korban gantung diri dengan menggunakan tali nilon yang biasa di gunakan sebagai tali ayunan anaknya.

 

Korban gantung diri ini pertama kali ditemukan oleh istrinya Korli Nadeak (34) yang juga karyawan PT. BIP. Diperkirakan tewas gantung diri sekitar pukul 12.00 wib, Kamis (4/12) di lokasi perumahan karyawan PT. BIP desa Pauh Ranap Kec. Pranap.

 

Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo melalui Kasubag Humas Polres Inhu Ipda Yarmen Djambak, ketika dikonfirmasi Jumat (5/12) membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya peristiwa gantung diri karywan PT. BIP tersebut sudah dilakukan olah TKP oleh polisi dari Polsek Pranap.

 

Dari keterangan istri korban, Dia menemukan suaminya sudah gantung diri di kamar dengan menggunakan tali nilon yg biasa di gunakan sebagai ayunan anaknya. Dari olah TKP oleh Anggota Polsek Pranap bersama Dokter Puskesmas Pranap hasilnya ikatan tali simpul, lidah menjulur, air mani dan kotoran keluar.

 

“Untuk sementar korban diduga bunuh diri dengan cara gantung diri menggunakan tali nilon. Barang bukti celana lepis panjang warna biru, celana dalam dan tali nilon 2,5 meter. Korban direncanakan oleh keluarga akan dibawa ke Tapanuli Utara untuk dikebumikan,”tambah Yarmen. (cr. rio)

 

Editorial: rio ahmad