Bupati Anambas Deklarasikan Diri Maju Pada Pemilukada Inhu

Rabu, 03 Desember 2014

T. Mukhtaruddin Bersama Rusli Syarif Saat mengadakan pertemuan di Wisma Olly

PELITARIAU, Rengat - Bupati Kepulauan Anambas Propinsi Kepulauan Riau H. T. Mukhtaruiddin mendeklarasikan diri  maju pada pemilukada Inhu. Deklarasi dilaksanakan secara estafet di 14 Kecamatan yang ada di Inhu.

 

“Saya baru menyatakan diri maju pada Pemilukada Inhu pada malam Selasa (2/12) di kota Peranap Kec. Peranap. Saat itu perwakilan masyarakat dari dua Kecamatan hadir masing-masing dari Kec. Peranap dan Kec. Batang Peranap,”ungkap Balonbup Inhu T. Mukhtaruddin, Rabu (3/12) dihadapan ratusan masyarakat, di ruang pertemuan Wisma Olly, Airmolek Kec. Pasir Penyu.

 

Dijelaskan T. Mukhtaruddin dirinya berani memastikan maju pada pemilukada Inhu setelah berbagai tokoh dan elemen masyarakat besama-sama ingin memajukan Inhu. “Jadi saya tidak menanawarkan diri untuk dipilih tetapi bersama-sama untuk menjunjung marwah membangun negeri. Saya selaku putra daerah Inhu tergugah dengan banyaknya keluhan masyarakat saat ini untuk memajukan daerah,”jelas T. Mukhtaruddin yang masih menjabat Bupati Anmabas sampai 10 Agustus 2015.

 

Menurutnya sebelum memastikan maju pada pemilukada Inhu juga telah meminta berbagai petunjuk kepada tokoh serta sesepuh dan orang tua masyarakt Inhu. Diantaranya kepada H. Rivai Rahman, H. Thamsir Rachman. H. Marjohan Yusuf serta banyak lainya.

 

“Jadi berbagai pertanyaan selama ini yang muncul apakah T. Mukhtaruddin akan maju atau tidak terjawab sudah. Hari ini dihadapan perwakilan masyarakat enam Kecamatan  masing-masing Kec. Pasir Penyu, Lirik, Sei. Lala, Kelayang, Rakit Kulim dan Lubuk Batu Tinggal saya nyatakan maju, “jelas T. Mukhtaruddin yang disambut tepuk tangan masyarakat.

 

Diungkapkannya juga bahwa dirinya tidak akan membentuk tim sukses tetapi akan meneruskan jaringan Sahabat Bang Ilo (Almarhum Susilowadi) yang sudah terbentuk sampai ke seluruh desa di Inhu. Serta akan maju berpasangan dengan istri almarhum AKBP Susilowadi yang juga mantan anggota DPRD Inhu Aminah Susilowadi.

 

Dalam pertemuan silaturahim di Wisma Olly tersebut hadir tokoh pemuka masyarakat diantaranya Rusli Syarif, Sanusi S, tokoh perempuan Yusmanidar, Ketua KNPI Inhu Supri Handayani serta tokoh agama, tokoh pemuda yang berasal dari enam Kecamatan. (cr. rio)

 

Editorial: rio ahmad