Atlit Bulutangkis Ganda Putri Meranti Sherla Nelfi Yenki dan Jessika Wakili Riau Kejurnas Palembang

Selasa, 19 November 2019

Sherla Nelfi Yenki dan Jessika di dampingi Riki Efendi Wasit Meranti yang satu-satu nya memiliki Sertifikat Kewasitan Bulu tangkis yang dimiliki Meranti

PELITARIAU, Meranti - Gelaran turnamen paling bergengsi di Indonesia, Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI, kembali bakal dihelat. Kali ini kota Palembang, Sumatra Selatan, dipilih menjadi menjadi tuan rumah turnamen yang berlangsung pada 24-28 November 2019 mendatang, Selasa (19/11/19).

Rencananya, Kejurnas PBSI kali ini akan diadakan di dua tempat, yakni GOR Dempo Jakabaring dan GOR Ranau Jakabaring.Kedua GOR ini akan menjadi saksi persaingan atlet nasional untuk memperebutkan posisi tertinggi di podium.

Terpilihnya Palembang sebagai lokasi penyelenggaraan karena kota tersebut memiliki fasilitas gedung olahraga yang representatif untuk penyelenggaraan turnamen bulu tangkis.

Tak hanya itu, tingginya antusiasme pecinta bulu tangkis di Palembang juga menjadi salah satu pertimbangan PBSI.Berbeda dengan gelaran tahun lalu, Kejurnas kali ini akan mempertandingkan nomor perorangan dan dibagi dalam dua divisi, yaitu divisi satu dan dua.

Setiap divisi akan dibagi menjadi dua kelompok usia, taruna dan dewasa.Nantinya, hasil akhir Kejurnas akan menjadi salah satu penentu penilaian promosi-degradasi Pelatnas PBSI 2020.

Ketua Umum PBSI Meranti Jommy Andre, SH. MH saat di jumpai awak media ini mengatakan Kejurnas bulutangkis 2019 dilakukan dari tgl 24 sd 28 November 2019, di Sport Center Jakabaring Palembang, dan alhamdulillah atlit ganda putri dewasa Sherla dan Jessika dari Meranti peraih medali Perak pada KejurProv di Rengat yang baru berlangsung minggu lalu diberi kesempatan berlaga di Kejurnas tersebut mewakili Provinsi Riau, beber Jimmy. 

Hal tersebut tentu tidak kita sia siakan karena ini kesempatan kita mengasah kemampuan atlit kita khususnya dari meranti dan ini merupakan prestasi kita, kami dari pengurus PBSI Meranti akan berusaha sekuat tenaga bersama sama untuk dapat memberangkatkan atlit kita sehingga menambah jam terbang atlit,dan kita memang memahami kendala dana yang dihadapi termasuk Pengurus PBSI ataupun KONI tapi tidak menyurutkan semangat kita di cabang bulutangkis ini dan kami pengurus PBSI akan berkerja keras untuk itu mari kita doakan semoga anak kita Sherla dan Jessika dapat memenangkan pertandingan nantinya dan meraih juara, tutup Jimmy. 

Atlit bulu tangkis Meranti Sherla Nelfi Yenki berpasangan dengan Jessika akan melawan pebulu tangkis asal Sumatra Utara Afni Fadillah berpasangan dengan Ririn Amelia. 

Untuk sekedar informasi Kejurnas ini pun akan menyajikan pertandingan eksibisi sebelum gelaran dimulai. Adapun beberapa pemain top Indonesia akan bertanding dalam laga eksibisi nantinya. **adit