Sekda Yulian Norwis Apresiasi Kegiatan Maulid Nabi Yang Ditaja Oleh Ibuk Penggerak PKK Desa Bandul

Ahad, 10 November 2019

Sekda Meranti Yulian Norwis foro bersama usai Maulid Nabi Muhamad SAW di Desa Bandul

PELITARIAU, Meranti - Bertepatan dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Desa Bandul Kecamatan Putri Puyu diimbau meneladani akhlak Rasulullah SAW karena telah memberikan manfaat untuk alam, manusia, dan kehidupan rumah tangga yang harmonis.ahad ( 10/11/19).pukul 14.00 wib. 

Maulid Nabi besar Muhammad SAW di laksanakan di Masjid Jamiatul Qairon yangdihadiri oleh Sekda Meranti Yulian Norwis, Camat Putri puyu dalam hal ini di wakili oleh Kasi PMD, Kepala Desa Bandul, tokoh agama, tokoh masyarakat, Perangkat desa, Kadus,RT, RW Imam masjid sw desa Bandul dan Tim penggerak PKK dan ibuk-ibuk majlis Taklim desa Bandul. 

Diawali dengan pembukaan oleh protokol pembawa acara dan dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci alqur'an yang di lantunkan oleh Sholehatul Nisa. 

Sambutan dari ketua Tim Penggerak PKK Desa Bandul ibuk Mardiati. Mengucapkan ribuan terima kasih atas kedatangan Yulian Norwis dan rombongan dan mudah-mudahan dengan momentum Maulid Nabi besar. 

Dilanjutkan kata sambutan kepala Desa Bandul Zahari" Suatu kehormatan bagi kami atas kedatangan Sekda Meranti Yulian Norwis ke desa bandul ini sehingga dapat berkumpul bersama masyarakat bandul dalam memperingati Maulid Nabi besar Muhammad SAW, dan saya selaku kepala desa mengingat kan kepada masyarakat mari kita jalin komunikasi yang baik silaturahmi dengan baik sehingga kampung kita ini menjadi kampung Baldatun Toyibbatun warabbun ghofur. 

Dalam sambutannya Sekda mengucapkan terima kasih Kepala desa dan terutama ibuk-ibuk Tim penggerak PKK, dan kehadiran saya di sini di undang dan bukan lah untuk berkampanye karna sekarang ini saya masih Sekda Meranti, tegas sekda. 

Kemudian sekda meminta kepada majlis mari tanamkan kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW, Saran saya untuk ibuk-ibuk PKK kedepan desa bandul ini dijadikan tempat festival durian, supaya pertumbuhan ekonomi di desa bandul ini bisa terangkat. 

Melalui memperingati maulid Nabi ini kita tingkat kan ukwah islamiah dan jaga kesatuan dan persatuan kita, dan berikan lah contoh yang baik. Kami pemerintah kabupaten meranti mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya Maulid Nabi besar Muhmad SAW yang di selenggarakan oleh tim penggerak PKK desa Bandul, ucap sekda. **adit